Pangdam I/BB Berangkatkan Umroh 47 Orang Prajurit dan PNS Kodam I/BB

Medan – KABAR EKSPRES II Kodam I/Bukit Barisan memberangkatkan 47 orang terdiri dari, personel militer 19 orang, PNS 7 orang, persit 14 orang dan keluarga 7 orang.

Acara pemberangkatan Keluarga Besar Kodam I/BB digelar di Balai Prajurit Makodam I/BB, Jum’at (2/2/2024).

Pangdam I/BB Majyen TNI Mochammad Hasan berharap kepada jama’ah umroh untuk luruskan niat dan mantapkan hati dengan laksanakan ibadah ini dengan penuh keikhlasan sesuai syariat islam, sehingga mendapat Ridho Allah Subhanahu Wata’ala.

Pangdam I/BB Berangkatkan Umroh 47 Orang Prajurit dan PNS Kodam I/BB

“Pedomani dan patuhi segala peraturan atau ketentuan yang telah ditetapkan baik oleh pemerintah republik Indonesia maupun pemerintah arab saudi, termasuk perlengkapan yang dibawa selama pelaksanaan ibadah umroh”, jelas Pangdam.

Pangdam juga mengingatkan untuk menjaga dan pelihara kesehatan serta ketahanan fisik, sehingga seluruh rangkaian kegiatan ibadah umroh baik rukun umroh dan wajib umroh dapat dilaksanakan dengan baik dan lancar. Perhatikan faktor keamanan, baik personel maupun perlengkapan, sebelum dan selama kegiatan ibadah umroh serta kembali ke tanah air dalam keadaan sehat walafiat.

Turut hadir dalam acara Kasdam I/BB, Irdam I/BB, Kapoksahli Pangdam I/BB, Para Asisten dan Kabalakdam I/BB.

Red

Pangdam Kasuari Terima Audiensi Kepala BBKSDA Papua Barat dan BBTNTC, Bahas Kerjasama Dalam Pengawasan

MANOKWARI l – KABAR EKSPRES II Pangdam XVIII/Kasuari, Meyjen TNI Ilyas Alamsyah, S.E., M.Tr.(Han)., CGCAE., menerima audiensi yang dilaksanakan oleh Kepala Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA), Papua Barat Johny, S yang datang bersama dengan Kepala Balai Besar Taman Nasional Teluk Cendrawasih (BBTNTC), Supartono, S.Hut., M.P., di Ruang Transit, Lantai 3, Makodam, Trikora, Arfai 1, Manokwari, Papua Barat, pada Jumat (2/2/2024).

Johny, S mengungkapkan, kedatangan Kepala BBKSDA Papua Barat dan BBTNTC adalah dalam rangka menjalin kerjasama dan kolaborasi antar instansi dalam bidang pengawasan.

“Kami datang ke sini dengan tujuan menjalin kerjasama, kolaborasi serta koordinasi dengan Kodam XVIII/Kasuari tentunya dalam rangka pengawasan baik itu konservasi sumber daya alam dan ekosistemnya di cagar alam, suaka margasatwa, taman wisata alam dan taman buru serta koordinasi teknis pengelolaan taman hutan raya, hingga kawasan pelestarian alam yang mempunyai fungsi perlindungan sistem penyangga kehidupan, pengawetan keanekaragaman jenis tumbuhan dan pemanfaatn secara lestari sumber daya alam hayati dan ekosistem,” ucapnya.

Pangdam Kasuari Terima Audiensi Kepala BBKSDA Papua Barat dan BBTNTC, Bahas Kerjasama Dalam Pengawasan

Pangdam Kasuari tentunya menerima dengan senang hati dengan kedatangan BBKSDA Papua Barat dan BBTNTC yang datang bersama stafnya.

“Diharapkan dengan pertemuan ini serta dengan banyaknya pembahasan yang dilakukan, nantinya akan muncul sinergitas dan kolaborasi yang bermanfaat diantara Kodam BBKSDA Papua Barat dan BBTNTC untuk terus berupaya bersama-sama dalam meningkatkan kerjasama dalam bidang pengawasan, yang tentunya demi majunya Papua Barat saat ini dan kedepannya,” kata Pangdam.

Red/Sumber : Pendam XVIII/Ksr

Panglima TNI Gelar Kegiatan Silaturahmi Bersama Alumni Lemhannas

Jakarta, – KABAR EKSPRES II Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto bersama Ikatan Keluarga Alumni Lemhannas (IKAL) 59 menggelar acara ngariung bersama sebagai wujud silaturahmi dan kebersamaan serta komitmen untuk memperkuat tali persaudaraan di antara para anggota, bertempat di Wisma A. Yani Jl. Taman Suropati No.10 Menteng, Jakarta Pusat. Jumat (2/2/2024).

Kegiatan dimulai dengan sesi olahraga bersama, dengan semangat kebersamaan melaksanakan olahraga jalan sehat, menciptakan ikatan yang erat serta kekeluargaan.

Panglima TNI Gelar Kegiatan Silaturahmi Bersama Alumni Lemhannas

Kegiatan dilanjutkan dengan games yang dipandu dari Psikologi TNI yang dirancang untuk mengembangkan kerjasama, kepemimpinan, dan keterampilan komunikasi. Peserta diajak untuk berkolaborasi, menghadapi tantangan bersama, dan merasakan aspek psikologi yang mendalam dalam dinamika kerja tim.

Panglima TNI mengatakan bahwa banyak kenangan manis yang sudah dilewati waktu di Lemhannas. Kebersamaan seperti ini harus kita lanjutkan. “Mari kita lanjutkan kebersamaan ini, kalau ada waktu silahkan tempat ini digunakan atau tempat lain juga silahkan,” ucapnya.

Reporter: Casroni/Agung S

Kapuspen TNI Laksanakan Silaturahmi Kepada Kepala Staf TNI Angkatan Darat

Jakarta, – KABAR EKSPRES II Kapuspen TNI Mayjen TNI Dr. Nugraha Gumilar, M.Sc., didampingi Waka Puspen TNI Brigjen TNI Teguh Pudji Rahardjo, Kolonel Inf I Ketut Murda (Kabidum), Kolonel Kav Antonius Totok (Kabid Penpas), Kolonel Laut (P) Agung Saptoadi (Kabidpenum), dan Letkol Cba Tedi Rudianto (Kabidinternasional) bersilaturahmi dengan Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, bertempat di ruang kerja Kasad Jakarta Pusat, Kamis (1/2/2024).

Dalam pertemuannya Kapuspen TNI memperkenalkan diri walaupun sebelumnya sudah saling mengenal sebagai sesama Pati TNI AD, dan sama-samalulusan AkademiMiliter. “Saya izin memperkenalkan diri sebagai Kapuspen yang baru pak, dan mohon arahan dari bapak Kasad bila ada hal – hal yang perlu saya laksanakan sebagai institusi penerangan,” Katanya.

Kapuspen TNI Laksanakan Silaturahmi Kepada Kepala Staf TNI Angkatan Darat

Lebih lanjut Kapuspen mengatakan bahwa beliau sudah melaksanakan kunjungan ke Kasal, Kasau, Humas Polri serta berbagai Media ternama di Indonesia. “Kami sudah berkunjung ke Kasal, Kasau, Polri, serta beberapa media, untuk meningkatkan kinerja Puspen TNI dan untuk meningkatkan kerja sama dibidang publikasi dan penerangan,” sambungnya.

Kasad sangat menyambut baik atas kunjungan Kapuspen TNI dan menyarankan untuk meningkatkan kemampuan perorangan prajurit dalam berkomunikasi dengan media, serta kemampuan menggunakan medsos. “Kemarin saya sudah berkomunikasi dengan anggota bahwa mereka bisa memiliki akun medsos yang penting digunakan hal yang positif, kalau kamu tidak mau belajar tentang medsos bagaimana kamu bisa menang,” kata Jenderal bintang empat ini.

Kasad menjelaskan untuk mengimbangi kemampuan bermedsos harus diadakan pelatihan Public speaking supaya kedepan anggota TNI mempunyai kepercayaan diri dan berani berbicara di depan umum atau menjawab pertanyaan media.

“Saya sudah sampaikan kepada beberapa prajurit pada saat saya kunjungan ke daerah apabila ada kejadian di daerah yang menyangkut tentang institusi TNI dan ditanya sama media anggota tersebut harus bisa menjelaskan karena mereka yang tahu dan melihat langsung di lapangan,” pungkasnya.

Reporter: Casroni/Agung Saptoadi

Sampaikan Himbauan Pemilu Aman dan Damai, Safari Jum’at Polres Puncak Jaya Hadir di Mesjid Ar-Rahman Kodim 1714/PJ

Puncak Jaya – KABAR EKSPRES II Kepolisian Resor Puncak Jaya melalui Kasat Binmas Ipda Gatot Priyantoro menyampaikan himbauan-himbauan Kamtibmas terutamanya pesan terkait Pemilu aman dan damai yang dikemas dalam kegiatan Safari Jum’at Polres Puncak Jaya, Jum’at (02 Februari 2024).

Dalam pelaksanaan kegiatan Safari Jum’at yang digelar di Masjid Ar-Rahman Kodim 1714/PJ dan dihadiri Dandim 1714/PJ Letkol Inf. Irawan Setya Kusuma, S.Hub. Int, Wakapolres Puncak Jaya Kompol Sarifudin Ahmad, Pasi Intel Kodim 1714/PJ Letda Inf. Hermansyah dan ratusan Jemaah Masjid Ar-Rahman Kodim 1714/PJ.

Kapolres Puncak Jaya AKBP Kuswara, S.H., S.I.K., M.H melalui Kasat Binmas Ipda Gatot Priyantoro dalam menyampaikan pesan Kamtibmas mengatakan bahwa keamanan yang saat ini terjaga bukan hanya menjadi tugas TNI-POLRI saja namun sudah menjadi tugas kita bersama khususnya jemaah Masjid Ar-Rahman ini agar kedepannya Sitkamtibmas terus aman dan kondusif terutamanya menjelang Pemilu Serentak Tahun 2024.

Sampaikan Himbauan Pemilu Aman dan Damai, Safari Jum’at Polres Puncak Jaya Hadir di Mesjid Ar-Rahman Kodim 1714/PJ

Lebih lanjut Kasat Binmas juga mengatakan bahwa beberapa hari kedepan ini kita akan memasuki tahapan pemungutan suara, pesan kami pilihan kita boleh berbeda namun tidak menjadikan kita terpecah dan memutuskan tali silaturahmi, mari kita wujudkan Pemilu 2024 yang aman dan damai.

” Kami juga menghimbau kepada seluruh jemaah Masjid Ar-Rahman terutamanya yang berprofesi sebagai pedagang ataupun tukang ojek agar mematuhi peraturan yang telah dibuat oleh Pemerintah Daerah terkait pembatasan aktivitas jam operasional sehingga hal-hal yang tidak kita inginkan tidak menimpa diri kita dan keluarga serta kondusifitas keamanan dapat terus terjaga ” tutup Ipda Gatot Priyantoro.

Red

Dukung Thesia, Putri Papua Barat di Ajang Pemilihan Putri Indonesia 2024

Jakarta, – KABAR EKSPRES II Pemilihan Putri Indonesia adalah ajang kontes kecantikan yang bertujuan untuk mencari perwakilan Indonesia dalam ajang internasional. Peserta umumnya harus memenuhi kriteria tertentu, termasuk penampilan fisik, kepribadian, dan kecerdasan. Acara ini seringkali mencakup berbagai kompetisi seperti wawancara, fashion show, dan talent showcase.

Yayasan Puteri Indonesia (YPI) kembali menggelar ajang pemilihan Puteri Indonesia 2024, edisi ke-27. Sebelum masa pra karantina dimulai, YPI menggelar audisi nasional di Graha Mustika Ratu untuk memilih finalis yang layak menjadi finalis Puteri Indonesia 2024.

Tidak hanya memilih finalis melalui audisi nasional, YPI juga memberikan hak kepada beberapa provinsi untuk memilih wakil secara langsung di daerah, salah satunya Putri Indonesia dari Papua Barat yang diwakili Annisa Bafaj Salsabila Dabeduku Thesia.

Keterwakilan Puteri Indonesia dari Papua Barat, Annisa Banafaj Salsabilla Dabeduku Thesia, mendapat dukungan penuh dari Pj. Gubernur Papua Barat Daya, Dr. Drs. Mohammad Musa’ad, M.Si; Kapolda Papua Barat, Irjen. Pol. Jhony Edison Isir, S.I.K,. M.T.C.P; Pj. Sekda Provinsi Papua Barat Daya, Ir. Edison Siagian; Pj. Walikota Sorong, Septinus Lobat, S.H., MPA; Kepala Dinas Pariwisata, Nelles Dowansiba, S.Pd, M.Si dan Karo Ops Polda Papua Barat, Kombes Pol Erick Kadir Sully, SIK.

“Saya bersyukur dan berterima kasih atas sambutan yang hangat dan mendapatkan dukungan luar biasa dari semua unsur pemerintahan di provinsi maupun di daerah dengan menunjukkan keramahan dan kerjasama yang luar biasa,” kata Annisa Banafaj Salsabilla Dabeduku Thesia di Manokwari, Kamis (1/2/2024).

Dukung Thesia, Putri Papua Barat di Ajang Pemilihan Putri Indonesia 2024

Ditambahkan Thesia, kedatangannya ke sejumlah pejabat daerah ini dalam rangka memohon restu atas perannya sebagai Putri Indonesia Papua Barat 2024 untuk ikut serta di ajang Putri Indonesia 2024 yang akan diselenggarakan pada 8 Maret 2024 di Plenary Hall, Jakarta Convention Center di Jakarta.

“Sebagai perwakilan Papua Barat, saya merasa sangat terhormat dapat berdiskusi tentang advokasi saya ‘Mace Bersuara: Building Equality’ dengan harapan dapat membantu kemajuan perempuan Papua Barat, dalam pendidikan, kesehatan, ekonomi, dan perlindungan hukum secara keseluruhan,” kata Thesia.

“Semoga usaha kolektif kita dapat memberi hasil yang terbaik bagi Papua Barat,” tambahnya.

Red

Pangdam I/BB Hadiri Langsung Sidang Kasus Dugaan Narkoba Serma AS di Dilmilti I Medan

Medan – KABRA EKSPRES II Pangdam I/BB, Mayjen TNI Mochammad Hasan bersama sejumlah pejabat TNI lainnya menghadiri langsung sidang Kasus Dugaan Narkoba Serma AS bertempat di Pengadilan Militer Tinggi I Medan pada Kamis, (1/2/2024).

Kehadiran Pangdam tersebut sebagai pembuktian akan komitmennya dalam penegakan hukum yang tidak tebang pilih kepada siapapun Prajurit yang bersalah untuk diproses seadil-adilnya di mata hukum.

Persidangan perdana tersebut menghadirkan 1 orang Prajurit sebagai terdakwa, yakni Serma AS Babinsa Koramil 0201-12/HP didakwa Penyalahgunaan Narkotita melanggar sesuai Pasal 114 KUHP atau Pasal 112 KUHP tentang UU Narkotika

Sidang yang berlangsung dengan agenda pembacaan dakwaan oleh Oditur Militer, Mayor Chk Sugito, SH, itu dipimpin oleh Letkol Chk Lungun Hutabarat, SH, sebagai Hakim Ketua dengan didampingi Hakim Anggota 1, Letkol Chk Ziky, SH, Hakim Anggota 2, Mayor Chk Iskandar, SH, serta Panitera, Peltu Ribut, SH.

Pangdam I/BB Hadiri Langsung Sidang Kasus Dugaan Narkoba Serma AS di Dilmilti I Medan

Setelah pembacaan dakwaan, para terdakwa yang didampingi Tim Penasihat Hukum, Mayor Chk HP Butar-Butar, SH,MH, Letda Chk Rifana Maswan, SH,
Lettu Chk V Montana, SH, MH, Letda Chk Dede Efri Wibowo, SH, MH, serta PNS Juli Anita Manalu, SH,
mengajukan eksepsi/keberatan atas dakwaan Oditur Militer.

Persidangan berikutnya dengan agenda pemeriksaan saksi akan kembali digelar pada Kamis, 15 Februari 2024 mendatang.

Red/Sumber: Pendam I/BB

Menjaga Keamanan Jelang Pemilu 2024, Polres Batang Tingkatkan Patroli

Batang – KABAR EKSPRES II Satuan Tugas Preventif Operasi Mantap Brata Candi 2023-2024 Polres Batang melakukan patroli di wilayah hukumnya. Kegiatan ini merupakan bagian dari strategi proaktif guna mencegah gangguan kamtibmas yang potensial terjadi menjelang Pemilu 2024, Kamis (1/2/2024).

Kapolres Batang, AKBP Nur Cahyo, melalui Kasihumas AKP Busono, menjelaskan bahwa patroli ini tidak hanya sekadar rutinitas, melainkan merupakan langkah konkret untuk menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif menjelang pelaksanaan Pemilu 2024.

“Operasi Mantap Brata Candi 2023-2024 ini menjadi wujud nyata komitmen kami dalam menjaga keamanan, khususnya kantor penyelenggara pemilu, bawaslu dan gudang logistik pemilu, serta objek vital lainnya yang berada di wilayah hukum Polres Batang,” ungkap AKP Busono.

Fokus utama dari operasi ini adalah menjaga keamanan objek vital yang menjadi kunci dalam kelancaran pelaksanaan Pemilu 2024. Dengan patroli yang teratur, diharapkan potensi gangguan terhadap proses demokrasi dapat diminimalisir.

“Kami berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, terutama dalam konteks pesta demokrasi seperti pemilu,” tambahnya.

Patroli Jelang Pemilu 2024 Terus Ditingkatkan

Pentingnya menjaga kondisi kamtibmas yang aman dan sejuk diakui oleh AKP Busono. Menurutnya, upaya pencegahan melalui Operasi Mantap Brata Candi 2023-2024 adalah langkah awal yang strategis untuk menciptakan lingkungan yang kondusif menjelang Pemilu 2024.

“Kami ingin masyarakat merasa aman dan nyaman dalam melaksanakan hak suaranya nanti,” ujar AKP Busono.

Selain menjaga keamanan dengan langkah-langkah kepolisian, Ia juga menekankan pentingnya sinergi antara kepolisian dan masyarakat.

“Keterlibatan aktif masyarakat dalam mendukung keamanan adalah hal yang sangat kami harapkan. Kami yakin, dengan bersama-sama, kita dapat menciptakan pemilu yang aman dan damai,” pungkasnya.

Red

Gerakan Tangan Tuhan, Besi Tiang Pancang Jembatan Gantung Hari ini Tiba di Dukuh Satir

Brebes – KABAR EKSPRES II Dandim 0713 Brebes, Korem 071 Wijayakusuma, Letkol Infanteri Sapto Broto, S.E., M.Si mengecek kedatangan material jembatan gantung yang masuk ke lokasi penampungan Dukuh Satir, Desa Kutamendala, Kecamatan Tonjong, Brebes, Jawa Tengah. Kamis (01/02/2024) sore.

Sebelumnya (12/01) Dandim bersama Kepala DPU TARU Kabupaten Brebes Sutaryono, S,H., M.Si, Camat Tonjong dan Kepala KPKPH serta Karang Taruna survey 2 lokasi yang rencananya akan dibuat jembatan gantung diatas sungai Glagah Desa Kutamendala, yang nantinya akan menghubungkan Dukuh Satir menuju Dukuh Wadas Gumantung, Desa Kutamendala.

Kini material Jembatan Gantung itu akan segera terwujud dengan datangnya material tiang menara, tiang angkur, rangka pijakan, sling baja, pipa besi, plat besi, peralatan-peralatan lainnya serta frame sudah didepan mata para warga.

Gerakan Tangan Tuhan, Besi Tiang Pancang Jembatan Gantung Hari ini Tiba di Dukuh Satir

Kepala Desa Kutamendala H. Fathuri S.Ag. tampak berlinang air mata saat kendaraan besar membawa perlengapan bahan Jembatan Gantung yang sudah diharapkan oleh warganya.

“Alhamdulillah, Terima Kasih Pak Dandim, warga Dukuh Satir merasa diperhatikan, dulu sudah 3 kali jembatan putus karena tergerus air deras karena banjir sehingga 270 Kepala Keluarga (1.000 jiwa) terisolir, bahkan anak sekolah dan perekonomian di Dukuh Wadas Gumantung terhenti”. Tutur Kades.

“Saya sujud syukur atas bantuan Jembatan Gantung yang akan dibangun untuk menghubungkan saudara-saudara kami yang ada disana, agar bisa menikmati pendidikan, ekonomi yang layak, bekerja tanpa harus melawan tantangan sungai yang terkadang tidak bisa dilewati karena arus deras air”. Imbuhnya.

“Saat sungai banjir, anak-anak tidak berangkat sekolah (libur) karena beresiko menyebrang derasnya air sungai Glagah, Hari ini kami melihat sendiri, material Jembatan Gantung sudah datang dan nyata didepan warga kami yang merindukan jembatan penghubung antar pedukuhan yang selama ini terisolir”. Tutur Kepala Desa H. Fathuri S.Ag.

Seemntara dandim Brebes Letkol Infanteri Sapto Broto, S.E., M.Si mengatakan bahwa Jembatan Gantung ini adalah hasil dari Tangan Tuhan dan do’a para warga dukuh Satir untuk bangkit.

“Mudah-mudahan pembuatan jembatan ini cepat terbangun dan bisa langsung digunakan untuk warga masyarakat, dan mohon dukungan dari semuanya, mari kita bergotong royong membangun jembatan gantung untuk generasi anak cucu kita agar mereka menikmati pendidikan yang tinggi”. pungkas Dandim.

Penurunan material Jembatan Gantung selesai siang hari dengan dibantu oleh Relawan kecamatan Tonjong dan warga masyarakat. (Pen0713)

Red

Letkol Inf Jeffry Satria Pimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pemilu Di Wilayah Kodim 0906/Kkr

Kutai Kartanegara – KABAR EKSPRES II Komandan Kodim 0906/Kkr Letkol Inf Jeffry Satria pimpin apel gelar pasukan dalam rangka kesiapan pengamanan pemilu tahun 2024 secara serentak melalui zoom meeting bersama Kodam Vl/Mlw bertempat di lapangan upacara Makodim jalan KH. Achmad Muchsin Kelurahan Timbau Kecamatan Tenggarong kabupaten Kutai Kartanegara, Kamis 1/2/2024.

Apel gelar pasukan dalam rangka pengamanan pemilu tersebut di ikuti oleh Kodim 0906/Kkr, Anggota Armed 18 Buritkang dan anggota Komcad yang ada di wilayah kecamatan tenggarong dimana peralatan perlengkapan yang turut dibawa diantaranya satu Set Perlengkapan Dakura, Motor trail Babinsa dan Mobil Dinas Patroli sebagai sarana yang akan di gunakan.

Pada kesempatan apel gelar pasukan tersebut Letkol Inf Jeffry Satria menyampaikan kepada peserta apel agar selalu menjunjung tinggi netralitas TNI pada pelaksanaan pemilu 2024 serta laksanakan tugas pengamanan sesuai dengan prosedur yang profesional dan proporsional serta hindari sikap dan tingkah laku yang emosional dan arogansi, bangun komunikasi dan kerjasama dalam menyelesaikan permasalahan keamanan yang timbul dilapangan tuturnya.

Selalu tetap waspada terhadap hal-hal yang tidak kita inginkan yang dapat mengganggu Keamanan dan lakukan koordinasi secara intensif di lapangan karena setiap daerah memiliki tingkat kerawanan yang berbeda, utamakan faktor keamanan serta laporkan setiap situasi yang berkembang di lapangan pada kesempatan pertama sesuai hirarki tambahnya.

Letkol Inf Jeffry Satria Pimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pemilu Di Wilayah Kodim 0906/Kkr

Apel gelar pengamanan pemilihan umum serentak tahun 2024 bertujuan untuk mengecek sejauh mana kesiapan prajurit sebagai aparat Komando kewilayahan dalam usaha membantu tugas kepolisian untuk menjaga Kamtibmas dan memberikan rasa aman dan nyaman pada saat pelaksanaan pemilu.

Sumber Kodim 0906/Kkr

Red