Pemkab Batang Berikan Bantuan Terdampak Angin Puting Beliung

BATANG, – KABAR EKSPRES II TNI Polri dan BPBD menerjunkan personel untuk membantu masyarakat membersihkan puing-puing reruntuhan rumah warga di Desa Tegalsari, Kecamatan Kandeman, Kabupaten Batang, akibat diterjang angin puting beliung, Jumat (15/3/2024).

Untuk memastikan kondisi, Penjabat (Pj) Bupati Batang Lani Dwi Rejeki, Dandim 0736/Batang, Letkol Inf Ahmad Alam Budiman, Wakapolres Batang AKBP Raharja meninjau lokasi terdampak angin puting beliung.

Pj Bupati Batang Lani Dwi Rejeki mengatakan, bahwa cuaca ekstrem beberapa hari ini di Kabupaten Batang sangat luar biasa khususnya tanggal 13 Maret 2024 terjadi angin puting beliung.

Pihaknya meninjau langsung kondisi lokasi terjadinya bencana angin puting beliung agar bisa memetakan rumah yang mengalami kerusakan, sehingga akan dapat dibantu renovasi secara bertahap, sekaligus memberikan bantuan awal berupa sembako.
“Bantuan ini diberikan adalah kolaborasi Pemkab Batang bersama PMI dan Baznas Batang supaya dapat membetulkan rumah yang rusak. Rata-rata kerusakan pada bagian atap, dinding dan plafon rumah yang rusak diterpa angin kencang,” jelasnya.

TNI Polri dan BPBD Bantu Warga Bersihkan Puing-Puing Reruntuhan Akibat Puting Beliung

Beruntung tidak ada korban jiwa, karena ketika terjadi bencana warga langsung keluar rumah untuk menyelamatkan diri.
“Untuk kondisi terkini bisa dikatakan sudah normal. Namun masyarakat kami minta tetap waspada menghadapi kemungkinan bencana susulan,” imbaunya.

Sementara itu, Dandim Batang Letkol Inf Ahmad Alam Budiman menyampaikan, cuaca ekstrem yang sekarang melanda Kabupaten Batang sekarang ini banyak menimbulkan beberapa bencana seperti banjir, tanah longsor, dan angin puting beliung.

“Kami selalu siap memberikan bantuan personel dalam membantu tenaga untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak dengan bergotong royong membersihkan puing-puing rumah warga yang terkena musibah angin puting beliung,” terangnya.

Personel yang diterjunkan dalam cuaca ekstrem di Kabupaten Batang yakni satu pleton pasukan yang berisi 37 anggota TNI.
Wakapolres Batang AKBP Raharja menyampaikan, Polres Batang telah menerjunkan 1 pleton pasukan sebanyak 25 anggota Polri.

“Dalam kesiapsiagaan tanggap bencana, pihaknya bersinergi dengan TNI dan instansi terkait lainnya setiap saat siap turun langsung ke lapangan jika terjadi bencana. Namun kita semua berharap semoga Batang dijauhkan dari bencana, ” terangnya.

Red

Satgas TMMD Ke-119 Kodim 1715/Yahukimo Gencar Berikan Penyuluhan Wawasan Kebangsaan dan Bela Negara Kepada Masyarakat

Yahukimo, – KABAR EKSPRES II Satgas TMMD ke-119 Kodim 1715/Yahukimo terus melakukan upaya pemberdayaan dan penyuluhan kepada masyarakat setempat. Salah satu program unggulan yang mereka lakukan adalah memberikan penyuluhan wawasan kebangsaan dan bela negara kepada masyarakat sekitar, Jumat (15/03/2024).

Dalam kegiatan penyuluhan yang berlangsung di desa-desa terpencil Yahukimo, Satgas TMMD ke-119 Kodim 1715 Yahukimo senantiasa memberikan pemahaman yang komprehensif kepada warga seputar pentingnya memiliki wawasan kebangsaan dan semangat bela negara. Mereka menyadari bahwa keterlibatan langsung masyarakat dalam upaya pembangunan ini juga harus dibarengi dengan pemahaman akan pentingnya cinta tanah air dan kesadaran bela negara.

Letkol Inf Tommy Yudistyo, S.Sos.,M.Han, Komandan Satgas TMMD ke-119 Kodim 1715 Yahukimo, menyampaikan bahwa penyuluhan wawasan kebangsaan dan bela negara bukan hanya sekadar seremonial, tetapi merupakan bagian integral dari proses pendewasaan dan pemantapan identitas nasional masyarakat setempat. “Melalui edukasi ini, kami berharap masyarakat bisa semakin memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa, serta siap menjaga kedaulatan dan keutuhan negara,” ujarnya.

Selain itu, dalam upaya peningkatan kualitas sumber daya manusia di daerah tersebut, Satgas TMMD ke-119 Kodim 1715/Yahukimo juga memberikan pembekalan keterampilan dan pengetahuan tambahan kepada masyarakat, seperti pelatihan keterampilan berbasis potensi lokal dan teknologi sederhana untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat.

Program penyuluhan wawasan kebangsaan dan bela negara ini mendapat respon positif dari masyarakat setempat, yang menganggap langkah ini sebagai upaya nyata pemerintah dan TNI dalam membangun kesadaran nasional dan memperkuat jati diri bangsa di daerah terpencil seperti Yahukimo. Semoga melalui upaya ini, semangat kebangsaan dan bela negara semakin mengakar kuat di hati setiap warga, sehingga tercipta masyarakat yang tangguh, cerdas, dan penuh patriotisme.

Red

Autentikasi: Pen Kodim 1715/Yahukimo

 

Raih Penghargaan Peringkat Pertama, Brigjen TNI Dody Triwinarto : Tahun 2024 Adalah Tahun Prestasi Bagi Prajurit Petarung Tadulako

Manado, – KABAR EKSPRES II Korem 132/Tdl meraih penghargaan Peringkat I (pertama) Kotama sebagai salah satu satuan kerja (Satker) di lingkungan Kodam XIII/Mdk dengan Kategori Penilaian Wilayah Tertib Reformasi Birokrasi (WTRB) Predikat Sangat Baik, berdasarkan hasil penilaian Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB).

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Pangdam XIII/Mdk, Mayjen TNI Candra Wijaya, M.A., dan diterima langsung oleh Danrem 132/Tdl, Brigjen TNI Dody Triwinarto, S.IP., M.Han., saat Rapat Pimpinan (Rapim) Kodam XIII/Merdeka TA 2024, bertempat di Aula Grhadika Jaya Sakti Kodam XIII/Merdeka, Jl. 14 Februari, Teling Atas, Kota Manado, Sulawesi Utara. Jumat (15/3/2024).

Usai menerima Penghargaan tersebut, Jenderal Petarung itu, Brigjen TNI Dody Triwinarto, S.IP., M.Han mengucapkan terimakasih kepada seluruh Prajurit Petarung Korem 132/Tdl atas prestasi yang berhasil diraih. Ia menyebut hal ini tak luput dari soliditas, kerja keras dan dedikasi seluruh Prajurit Petarung dan PNS Korem 132/Tdl.

Tak hanya itu, Danrem menegaskan penghargaan tersebut merupakan bukti bahwa komunikasi antara Pimpinan dengan Prajurit dan PNS terjalin dengan baik, sesuai motto program “Bekerjalah dengan Sistem, Utamakan Prioritas, Capailah dengan Target”.

“Prestasi yang sudah kita terima ini, merupakan salah satu bukti keseriusan Korem 132/Tdl dan jajarannya dalam mengimplementasikan program reformasi birokrasi serta mewujudkan zona integritas Korem 132/Tdl,” sebut abituren Akademi Militer 1996 ini.

Selain itu, Danrem juga menuturkan pencapaian yang luar biasa ini menjadi motivasi dan pemicu semangat kinerja Korem 132/Tdl dan jajaran. Ia berharap seluruh Prajurit Petarung dan PNS jajaran Korem 132/Tdl dapat mempertahankan Prestasi tersebut.

“Tahun 2024 adalah tahun prestasi bagi Prajurit Petarung Tadulako,”kata Jenderal Petarung, Brigjen TNI Dody Triwinarto.

Sementara itu, Dalam amanat Pangdam XIII/Mdk, Mayjen TNI Candra Wijaya, M.A., menyampaikan ucapan selamat datang kepada seluruh peserta Rapim di Makodam XIII/Merdeka. Ia pun berharap kehadiran para peserta Rapim dapat memberi kontribusi yang nyata bagi satuan Kodam XIII/Merdeka untuk menjalankan tugas sebagaimana yang telah diamanatkan oleh Undang-Undang.

“Tak lupa saya ucapkan terima kasih atas sambutan yang hangat dari seluruh Staf dan para Dansat jajaran Kodam XIII/Merdeka pada saat penerimaan saya sebagai pejabat baru Pangdam XIII/Merdeka,” pungkasnya.

Pangdam XIII/Merdeka juga menyampaikan dengan tema “Kodam XIII/Merdeka Siap Wujudkan Pertahanan yang Tangguh untuk Indonesia Maju di Wilayah Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah dan Gorontalo,” bersama-sama mencurahkan pikiran dan energi untuk kemajuan dan kejayaan Kodam XIII/Merdeka.

Selanjutnya Mayjen Candra menyampaikan bahwa ia menaruh harapan besar agar seluruh Staf, Kabalak dan Komandan Satuan benar-benar memanfaatkan Rapim ini dengan sebaik-baiknya.

Diketahui, Rapim Kodam XIII/Merdeka ini merupakan tindak lanjut dari Rapim TNI-Polri dan Rapim TNI AD, yang difokuskan untuk menjabarkan kebijakan dan penekanan Pimpinan Tertinggi TNI yakni bapak Presiden RI, Ir Joko Widodo, Panglima TNI dan Kasad.

Hadir dalam acara tersebut, PJU Kodam XIII/Merdeka, para Danrem jajaran Kodam XIII/Merdeka, Danrindam XIII/Merdeka dan para Dansat jajaran Kodam XIII/Merdeka. (Penrem_132).

Red

Jasa Tirta II Kembali Raih Penghargaan di Anugerah BUMN 2024

JAKARTA, — KABAR EKSPRES II Jasa Tirta II Mendapatkan penghargaan “Perusahaan BUMN Kategori Program Pengembangan UMKM” Terbaik ke-2 pada ajang Anugerah BUMN ke-13 pada Rabu, (13/03/2024) di Hotel the Westin, Jakarta.

Penghargaan ini diserahkan oleh Ketua Asosiasi GRC Indonesia, Mas Achmad Daniri dan diterima langsung oleh Direktur Keuangan, SDM dan Manajemen Risiko Jasa Tirta II, Indriani Widiastuti.

Penghargaan ini diterima karena keberhasilan Jasa Tirta II dalam pemberdayaan UMKM Indonesia sesuai dengan konsep Creating Shared Value (CSV) dan Environmental, Social, and Governance (ESG). Sesuai dengan tema yang diangkat dalam ajang penghargaan ini yaitu “Business Reinvention untuk Optimalisasi Peluang Bisnis di Industri 4.0”, Jasa Tirta II telah secara maksimal memanfaatkan teknologi melalui program-program yang dilaksanakan bagi UMKM salah satunya dengan membantu proses digitalisasi UMKM.

Direktur Keuangan, SDM dan Manajemen Risiko Jasa Tirta II, Indriani Widiastuti menyampaikan rasa terima kasih kepada BUMN Track serta para dewan juri atas penghargaan ini.

Jasa Tirta II Kembali Raih Penghargaan di Anugerah BUMN 2024

“Penghargaan ini merupakan bentuk pengakuan terhadap dedikasi Jasa Tirta II dalam melaksanakan program pembinaan UMKM. Tidak hanya mendukung UMKM dengan pendanaan melalui program TJSL, kami juga berkomitmen untuk mendorong pertumbuhan dan pengembangan mereka sesuai dengan konsep sesuai dengan konsep Creating Shared Value (CSV) dan Environmental, Social, and Governance (ESG),” ucap Indriani Widiastuti.

Adapun beberapa program pengembangan UMKM yang dilaksanakan oleh Jasa Tirta II antara lain adalah program pengelolaan dan pemanfaatan eceng gondok, program pengolahan sampah kotoran hewan, program bantuan sertifikasi halal, program bantuan modal, program bantuan pemasaran, hingga program bantuan promosi dan digitalisasi UMKM.

Didukung oleh dewan juri yang terdiri dari profesional berpengalaman dan kredibel dari berbagai bidang, serta didampingi oleh tim riset dan evaluasi yang kompeten dari PPM Manajemen, kami dapat menjamin kualitas, bobot, dan integritas dari penghargaan ini. Oleh karena itu, prestasi yang dicapai oleh Jasa Tirta II dalam Anugerah BUMN ini dapat dianggap sebagai dijadikan sebagai tolok ukur bagi peningkatan kinerja di masa depan.

Reporter: Casroni

Sambut HUT Yonif 623/BWU ke-63, Satgas Yonif 623 Gelar Turnamen Voli

Maybrat, – KABAR EKSPRES II Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 623/BWU menggelar turnamen bola voli antar warga di Distrik Aifat, Kab. Maybrat, Papua Barat Daya, Jumat (15/03/2024).

Dalam keterangan Dansatgas Yonif 623/BWU Letkol Inf Dimas Yamma Putra di Pos Kotis Kumurkek menyampaikan perlombaan bola voli ini dipilih sebagai salah satu kegiatan dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Yonif 623/BWU ke-63 yang jatuh pada 17 Maret 2024 mendatang.

“Selain untuk menyambut HUT Yonif 623/BWU ke-63, juga bertujuan agar hubungan baik TNI dengan masyarakat yang ada di Distrik Aifat lebih terjalin baik dan semakin kompak,” ungkapnya.

Sambut HUT Yonif 623/BWU ke-63, Satgas Yonif 623 Gelar Turnamen Voli

Turnamen ini sendiri, lanjutnya diikuti warga kampung sekitar yang ada di sekitar Pos Kotis Kumurkek Distrik Aifat, yang akan memperebutkan sejumlah hadiah menarik sebagai penambah semangat dan motivasi bagi seluruh tim yang berpartisipasi untuk dapat bertanding dengan mengutamakan sportifitas.

Ia berharap dengan adanya turnamen ini dijadikan sebagai sarana yang efektif untuk memupuk kerjasama, kebersamaan dan rasa tanggung jawab serta persatuan dan kesatuan. Sekaligus terciptanya generasi muda yang sehat dan sportif dan bisa menjaring atlet-atlet masa depan.

“Yang utama adalah kebersamaan, menang kalah itu biasa. Yang pasti kita semua bersaudara. Jadikan pertandingan ini lebih mempererat persaudaraan kita,” jelasnya.

Ariana (16) mengaku senang dan bangga dengan turnamen voli yang diadakan oleh Satgas, hal ini bisa mengakomodir para pecinta olahraga voli di wilayah Papua.

“Semoga kegiatan ini berjalan dengan lancar masyarkat senang dan hubungan baik TNI bersama masyarakat di Distrik Aifat ini lebih baik lagi,” ungkap Ariana. (Yonif 623/BWU)

Red

Ms Ridho Yang Dianggap Memiliki Potensi Integritas Untuk Memimpin Kabupaten Brebes Ke Arah Yang Le jbbih Baik

BREBES, – KABAR EKSPRES II Dukungan mengalir diberikan kepada sosok ini yang dianggap memiliki potensi dan integritas untuk memimpin Kabupaten Brebes ke arah yang lebih baik.

Salah satu nama yang muncul dalam perbincangan masyarakat adalah Ridhohul khukam disapa (Ridho) yang dinilai memiliki kualitas dan kapasitas untuk maju di Pilkada Brebes tahun 2024.

Ridho, yang dikenal sebagai sosok crazy rich yang memiliki kompetensi dan dedikasi dalam pelayanan masyarakat.

Sebab menurut masyarakat, Ridho sangat peduli terhadap pembangunan insfrastuktur dibuktikan dengan telah membangun jalan dilingkunganya dengan menggunakan uang pribadinya adalah salah satu bukti bahwa sosok Ridho yang sangat konkrens terhadap kepentingan masyarakat.

Ms Ridho Yang Dianggap Memiliki Potensi Integritas Untuk Memimpin Kabupaten Brebes Ke Arah Yang Le jbbih Baik

Masyarakat berharap bahwa kehadiran sosok crazy rich asal putra Brebes ini dalam kontestasi politik lokal dapat membawa perubahan positif dan kemajuan bagi Brebes.

Teguh salah seorang warga Brebes, menyatakan dukungannya terhadap Ridho sebagai calon dalam Pilkada mendatang, hal tersebut disampaikan Teguh kepada awak media di kediamannya. Kamis (14/03/2024).

Ia menyoroti integritas dan komitmen Ridho dalam memperjuangkan kepentingan masyarakat yang telah di buktikan dengan membangun jalan di desanya.

Selain Teguh sejumlah elemen masyarakat, juga turut memberikan dukungan dan doa agar Ridho maju di kontestasi Pilkada Brebes. untuk menuju Brebes ke arah yang lebih baik.

Dengan harapan besar dan doa yang tulus dari masyarakat, mereka berharap sosok pengusaha muda ini menjadi pemimpin yang diharapkan dapat membangun dan mengayomi masyarakat Brebes kedepannya, ” Pungkasnya

Reporter : Agus (WN)

Tim Tabur Kejaksaan Agung Berhasil Mengamankan Buronan (DPO) Tipikor Atas Nama Terpidana H. Abunawas Abunaim

Jakarta, – KABAR EKSPRES II Tim Tangkap Buronan (Tabur) Kejaksaan Agung berhasil mengamankan Terpidana yang masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) asal Kejaksaan Negeri Jakarta Pusat. Kamis 14 Maret 2024, sekitar pukul 15.57 WIB bertempat di Jl. Gunung Semeru, Jatinegara, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur.

Identitas Terpidana yang diamankan, yaitu:
Nama : H. Abunawas Abunaim, S.H., M.Si.
Tempat lahir : Tegal
Usia/tanggal lahir : 66 tahun / 22 Februari 1958
Jenis kelamin : Laki-laki
Kewarganegaraan : Indonesia
Agama : Islam
Tempat Tinggal : Kalibaru RT. 02/05, Kelurahan Kalibaru, Kecamatan Sukmajaya, Depok
Pekerjaan : PNS (Mantan Kepala Bagian Pemeliharaan pada Biro Perlengkapan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta)
Berdasarkan Putusan Mahkamah Agung RI Nomor: 2099 K/Pid.Sus/2010 tanggal 21 April 2011 H. Abunawas Abunaim dinyatakan telah terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana korupsi yang dilakukan secara bersama-sama dan berlanjut. Oleh karenanya, yang bersangkutan dijatuhi pidana penjara selama 1 tahun dan denda sebesar Rp 50.000.000,-

Adapun kasus posisinya yaitu pada tahun 2006 Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mendapat proyek rehabilitasi gedung eks kantor Transmigrasi Jakarta Timur, yang dananya berasal dari APBD Provinsi DKI Jakarta. Lalu, berdasarkan Surat Keputusan Kepala Biro Perlengkapan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta Nomor: 4899/-1.712.34 tanggal 16 November 2006 pemenangnya ada PT Profitama Gloraria dengan harga penawaran senilai Rp 660.827.566,-

Tim Tabur Kejaksaan Agung Berhasil Mengamankan Buronan (DPO) Tipikor Atas Nama Terpidana H. Abunawas Abunaim

Kemudian Terpidana H. Abunawas Abunaim membubuhkan paraf dan mengajukan kwitansi pembayaran untuk pekerjaan rehab gedung eks kantor Kanwil Transmigrasi Kodya Jakarta Timur kepada Kepala Biro Perlengkapan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, yang telah mengetahui kondisi fisik kantor tersebut dalam keadaan rusak dan belum diperbaiki oleh PT Profitama Gloraria.
Pada tanggal 5 Desember 2007 PT Profitama Gloraria menerima pembayaran atas proyek tersebut. Oleh karena proyek tidak diselesaikan oleh PT Profitama Gloraria, Terpidana H. Abunawas Abunaim menyelesaikan proyek rehab gedung itu pada tanggal 20 Desember 2008.

Kronologi tersebut merupakan perbuatan melawan hukum yang bertentangan dengan Pasal 23 Surat Keputusan Gubernur Provinsi DKI Jakarta Nomor: 108 Tahun 2003 tentang Tata Cara Pelaksanaan APBD Provinsi DKI Jakarta yang menentukan

“Jumlah pembayaran kepada penyedia barang/jasa dilakukan sesuai dengan pelaksanaan pekerjaan, dan tidak dibenarkan melebihi prestasi pekerjaan yang diselesaikan/jumlah barang yang diserahkan.”

Terpidana H. Abunawas Abunaim telah melakukan perbuatan melawan hukum yaitu tidak memberikan sanksi finansial berupa denda kepada PT Profitama Gloraria sebesar 1‰ (satu per mil) dari nilai kontrak sebagaimana ditentukan dalam Pasal 17 Surat Perjanjian/Kontrak Pelaksanaan Pekerjaan Nomor : 29/Pj/Rg/BTB/XI/2006 tanggal 24 November 2006.

Bahwa perbuatan Terpidana telah memperkaya orang/pihak lain yaitu PT Profitama Gloraria yang tidak berhak menerima pembayaran sebesar 100% karena rusaknya kondisi fisik bangunan eks gedung Kanwil Transmigrasi sehingga mengakibatkan kerugian keuangan negara sebesar Rp660.827.556 (enam ratus enam puluh juta delapan ratus dua puluh tujuh ribu lima ratus lima puluh enam rupiah).

Saat diamankan, H. Abunawas Abunaim bersikap kooperatif sehingga proses pengamanannya berjalan dengan lancar. Selanjutnya, Terpidana diserahterimakan kepada Tim Jaksa Eksekutor Kejaksaan Negeri Jakarta Pusat.

Melalui program Tabur Kejaksaan, Jaksa Agung juga meminta jajarannya untuk memonitor dan segera menangkap buronan yang masih berkeliaran, guna dilakukan eksekusi demi kepastian hukum. Jaksa Agung mengimbau kepada seluruh buronan dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) Kejaksaan RI, untuk segera menyerahkan diri dan mempertanggung-jawabkan perbuatannya karena tidak ada tempat bersembunyi yang aman. (K.3.3.1)

Reporter: Casroni

DALAM RANGKA OPS KESELAMATAN MUSI 2024, SAT LANTAS POLRES OGAN ILIR BERIKAN HIMBAUAN KEPADA MAHASISWA UNSRI DAN KOMUNITAS OJIN

OGAN ILIR, – KABAR EKSPRES II Personil Sat Lantas Polres Ogan Ilir dipimpin langsung kaur Binops Iptu Rusdi. SH melakukan giat Sosialisasi dan Hinbauan Operasi Keselamatan Musi 2024 Polres Ogan Ilir yang dilaksanakan pada hari Jumat tgl 15 Maret 2024 sekira jam 09.45 Wib di Linkungan Universitas Sriwijaya Indralaya Kab. Ogan Ilir.

Kegiatan Sosialisasi dan Himbauan tersebut dilaksanakan oleh Personil Satlantas Polres Ogan Ilir beserta 6 ( enam ) personil lalu lintas yang tergabung dalam Sprint pelaksanaan tugas.

Tujuan dilakukannya Sosialisasi dan Himbauan Keselamatan Musi 2024 oleh jajaran Satlantas Polres Ogan Ilir ini agar Masyarakat Kabupaten Ogan ilir khususnya Mahasiswa di lingkungan Universitas Sriwijaya mengetahui pelaksanaan Ops Keselamatan Musi 2024 dan memberikan Himbauan tentang keselamatan dalam berlalu lintas kepada adik-adi mahasiswa dalam berkendara di jalan.

DALAM RANGKA OPS KESELAMATAN MUSI 2024, SAT LANTAS POLRES OGAN ILIR BERIKAN HIMBAUAN KEPADA MAHASISWA UNSRI DAN KOMUNITAS OJIN

Selain mensosialisasikan dan memberikan Himbauan kepada Mahasiswa Unsri, Personil Satlantas Polres Ogan Ilir juga mensosialisasikan dan memberikan Himbauan kepada Komunitas OJIN ( Ojek Indralaya ) yang berada di sekitar Unsri, giat Sosialisasi dan Himbauan tersebut dilakukan dengan menyebarkan Sticker, Leaflet serta Spanduk tentang Keselamatan Berlalu lintas.

Dalam giat Sosialisasi dan himbauan tersebut Satlantas Polres Ogan Ilir mengajak Adik-adik Mahasiswa serta Komunitas Ojin untuk mematuhi peraturan lalu lintas serta melengkapi dokumen dan kelengkapan kendaraan serta wajib memiliki SIM dan tentunya bila berkendara dalam keadaan sehat.

Dalam berkendara utamakan keselamatan dari pada kecepatan, sayangi diri sendiri dan orang lain budayakan tertib lalu lintas untuk semua, terang Iptu Rusdi.SH

Reporter: Hendrik

Pencarian Orang Tenggelam di Sungai Citanduy, Ditemuan Tim SAR Gabungan.

Cilacap, – KABAR EKSPRES II Basarnas Kantor Pencarian dan Pertolongan Cilacap menerima informasi adanya kondisi membahayakan manusia terhadap 1 (satu) orang tenggelam di Sungai Citanduy Kecamatan Patimuan Kabupaten Cilacap pada Kamis (14/03/204) sore.

Adah Sudarsa selaku Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Cilacap menyebutkan bahwa menurut informasi yang diterima dari Kapolsek Patimuan, sekitar pukul 14:20 Wib korban bernama Kuswanto bersama rekannya sedang memancing ikan di Sungai Citanduy dan melihat ada seorang warga yang membuang bebek ke Sungai.

Sesegera mungkin korban menceburkan diri untuk mengejar bebek tersebut. Setelah mendapatkan dua ekor, korban menepi untuk menaruh bebek tersebut dan berenang kembali ke tengah Sungai untuk mengejar bebek lainnya. Diduga mengalami kelelahan saat hendak menepi, korban terlihat tenggelam oleh rekannya dan meminta bantuan kepada warga sekitar. Namun hingga saat ini, korban masih dalam pencarian oleh Tim SAR Gabungan.

Pencarian Orang Tenggelam di Sungai Citanduy, Ditemuan Tim SAR Gabungan.

Adapun identitas korban yang sedang dalam pencarian yaitu Kuswanto (40) asal Desa Rawaapu Rt 03 Rw 09 Kecamatan Patimuan Kabupaten Cilacap.

“Menerima informasi tersebut, satu tim rescue diberangkatkan ke lokasi kejadian untuk melakukan pencarian”, lanjutnya.

Sesampainya tim dilokasi kejadian, selanjutnya tim berkoordinasi dengan aparat setempat beserta potensi SAR lainnya dan melakukan penyisiran disekitar lokasi kejadian.

Alut yang digunakan diantaranya Rescue Car Carrier, Rescue Car Type II, Rubber Boat, Underwater Searching Device, Alat Pendukung Air Lengkap, Perlengkapan Medis, Drone Thermal UAV, dan Alat Komunikasi.

Red

Naas Seorang Pemancing Tenggelam di Sungai Citanduy

Cilacap, – KSN II Tim SAR Gabungan, Basarnas bersama BPBD Cilacap, TNI & Polri bantu pencarian korban tenggelam di Sungai Citanduy Kecamatan Patimuan Kabupaten Cilacap pada Kamis ( 14/03/3024 ) sore.

Proses pencarian masih terus dilakukan hingga saat ini dengan menggunakan perahu karet dn menyisir bantaran sungai Citanduy.

Adah Sudarsa Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Cilacap menyebutkan bahwa menurut informasi yang diterima dari Kapolsek Patimuan, sekitar pukul 14.20 Wib korban bernama Kuswanto bersama rekannya sedang memancing ikan di Sungai Citanduy dan melihat ada seorang warga yang membuang bebek ke Sungai.

Lebih lanjut bahwa korban pada saat itu Sesegera mungkin menceburkan diri untuk mengejar bebek tersebut. Setelah mendapatkan dua ekor, korban menepi untuk menaruh bebek tersebut dan berenang kembali ke tengah Sungai untuk mengejar bebek lainnya.

Diduga mengalami kelelahan saat hendak menepi, korban terlihat tenggelam oleh rekannya dan meminta bantuan kepada warga sekitar. Namun hingga saat ini, korban masih dalam pencarian oleh Tim SAR Gabungan, Adapun identitas korban yang sedang dalam pencarian yaitu Kuswanto (40) asal Desa Rawaapu Rt 03 Rw 09 Kecamatan Patimuan Kabupaten Cilacap.

Dengan kejadian tersebut satu tim rescue diberangkatkan ke lokasi kejadian untuk melakukan pencarian”, penyisiran zltempat kejadian, lanjutnya.

Reporter: Edi.S