Panglima TNI Bagikan 300 Paket Sembako Untuk Pesantren dan Masyarakat

Jakarta, – KABAR EKSPRES II Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menggelar kegiatan Bakti Sosial (Baksos) dengan membagikan 300 paket Sembako ke Pesantren Asyifa dan warga masyarakat di Pamoyanan, Kota Cimahi, Jawa Barat, Minggu (21/1/2024).

Kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya mendukung keberlangsungan kehidupan pesantren dan membantu meringankan beban warga. Paket Sembako yang terdiri dari bahan pangan pokok kebutuhan sehari-hari diserahkan secara simbolis kepada para pengurus pesantren oleh Panglima TNI.

Kegiatan Baksos ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat dan warga pesantren yang merasa terbantu dengan adanya bantuan Sembako tersebut. Kegiatan Baksos ini merupakan bagian dari program kepedulian sosial yang rutin diadakan oleh TNI sebagai salah satu manifestasi TNI PRIMA, yakni TNI akan selalu hadir di tengah-tengah masyarakat untuk memberikan kontribusi positif kepada masyarakat.

Panglima TNI Bagikan 300 Paket Sembako Untuk Pesantren dan Masyarakat

TNI mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan berpartisipasi dalam kegiatan Baksos ini. Semoga bantuan ini dapat menjadi langkah kecil yang memberikan dampak besar bagi kesejahteraan masyarakat.

TNI berkomitmen untuk terus mendukung masyarakat dan lembaga pendidikan. Semoga dengan terselenggaranya kegiatan Baksos ini diharapkan dapat memberikan manfaat nyata bagi kehidupan sehari-hari santri dan mendukung keberlanjutan aktivitas pendidikan di pesantren serta dapat memberikan manfaat yang besar dan meningkatkan semangat gotong royong di tengah-tengah kita.

Autentikasi : Plh. Kabidpenum Puspen TNI Kolonel Sus Aidil

Red

Kemendagri, BKN, dan KASN menyetujui usulan Promosi, Mutasi, dan Demosi Pemprov Sulbar

MAMUJU – KABAR RKSPRES II Pemprov Sulbar melakukan Promosi, Mutasi, dan Demosi. Hal ini setelah Pj Gubernur Sulbar Prof. Zudan Arif Fakrulloh mendapatkan persetujuan Kemendagri, BKN, dan rekomendasi KASN.

Pj Gubernur Prof. Zudan menjelaskan, dirinya selaku penjabat gubernur yang ditunjuk presiden dalam melaksanakan tugas tambahan di Sulbar memiliki pembatasan kewenangan, namun pembatasan kewenangan tersebut dikecualikan setelah mendapat persetujuan tertulis dari Menteri Dalam Negeri, termasuk Pertimbangan Teknis dari BKN dan Rekomendasi dari KASN.

Adapun dasar pelaksanaan mutasi promosi dan demosi antara lain yaitu: Surat Kepala BKN, No. 13773/B-AK.02.02/SD/K/20023, Tgl 27 Desember 2023, Hal Pertimbangan Teknis Mutasi, Pemberhentian, dan Demosi Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemprov Sulbar; Surat Ketua KASN, No. B-140/JP.00.01/01/2024, Tgl 12 Januari 2024, Hal Rekomendasi Hasil Uji Kompetensi PPT Pratama Dalam Rangka Mutasi di Lingkungan Pemprov Sulbar; Surat Mendagri, No 100.2.2.6/408/SJ, Tgl 20 Januari 2024, Hal Persetujuan Pemberhentian, Pengangkatan, dan Pelantikan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemprov Sulbar.

Sestama BNPP ini menjelaskan, Pelantikan dan Mutasi adalah sesuatu yang sangat natural dalam organisasi dimanapun apalagi organisasi pemerintahan. Adapun beberapa alasan diadakannya pelantikan dan mutasi diantaranya Penyegaran Organisasi, Menyeimbangkan Kekuatan SDM pada OPD, Mengejar Target Skala Prioritas, Mengisi Kekosongan Jabatan, Inovasi Baru, Membangun Suasana Baru, Kaderisasi dan Regenerasi Organisasi.
“Pasti ada yang datang dan ada yang pergi Come and Go Tidak ada sesuatu yang abadi,” kata Prof. Zudan.

Prof. Zudan berharap, ASN siap ditempatkan dimana saja sesuai amanah Undang-Undang No. 5/2014 Tentang ASN. Setiap perubahan selalu ada Konflik yang bisa terlihat/terbuka (manifest) dan tersembunyi (laten). Biasanya konflik memunculkan sikap perbedaan pendapat, saling mendiamkan, tidak kerja, marah, saling mencurigai.

Kemendagri, BKN, dan KASN menyetujui usulan Promosi, Mutasi, dan Demosi Pemprov Sulbar

“Ketika terjadi perubahan ialah Bersyukur, Profesional, Belajar lebih cepat, menyesuaikan, semua didasarkan oleh hati yang bersih,” ungkapnya.

Menurut Prof. Zudan, Filosofi memposisikan diri dalam jabatan tertuang dalam Surat Yasin Ayat 40 “Tidaklah mungkin bagi matahari mengejar bulan dan malam pun tidak dapat mendahului siang. Masing-masing beredar pada porosnya”. Maksudnya adalah setiap orang sudah memiliki peran dan tanggung jawabnya masing-masing.

Hal lain, Pj Gubernur berpesan agar pejabat yang menduduki suatu jabatan saat ini sebaiknya tidak melakukan komunikasi atau meminta bantuan pihak eksternal (lobi-lobi) dan Melakukan Framing melalui Media Sosial untuk dipromosi atau tidak dipindahkan.
“Ini fenomena kurang baik dalam mutasi ketika mendekati momen pelantikan,” kata Zudan.

“Pelantikan sebagai momentum pembenahan. Perlu diingat bahwa Jabatan bukanlah hak tetapi penghargaan agar disyukuri setiap saat jabatan harus siap untuk dikembalikan. Yang diharapkan dalam jabatan baru antara lain Loyal Kepada Pimpinan dan Aturan, Kerja Inovatif, Menjadi role model, Respon Lebih Cepat,”tambahnya.

Red/rls

Putus Sekolah Jangan Bingung, PKBM An-Nur Hadir Dan Solusi Bagi Warga Masyarakat ingin Sekolah

Cilacap – KABAR EKSPRES II Kabarekspres ll PKBM An-Nur merupakan sebuah sekolah ataupun tempat belajar bagi siapapun warga masyarakat yang putus sekolah maupun yang ingin melanjutkan kembali sekolah untuk kesetaraan paket B dan paket C.

Setiap tahun nya selalu bertambah jumlah murid dari warga masyarakat berbagai usia datang silih berganti yang lulus dan juga yang mendaftar baru sesuai ijasah yang akan dilanjutkan, selain lokasi aksesnya sangat mudah dijangkau dan juga para guru pendidiknya sangat berpengalaman di bidangnya. PKBM An-Nur sarat dengan prestasi dan sudah banyak piagam penghargaan maupun piala kejuaraan yang diikuti dari tingkat Kabupaten hingga tingkat Nasional.

Hingga saat ini warga belajar yang telah mengikuti kesetaraan bukan hanya warga Desa setempat saja, namun juga banyak warga belajar dari luar Desa maupun juga dari luar Kecamatan Wanareja.

Dina Tazkiyyatunissa S.Hum Ketua dan Pengelola PKBM An-nur menjelaskan Penerimaan peserta didik baru PKBM An-Nur Cilacap tahun ajaran 2024 / 2025, PKBM An-Nur Cilacap membuka penerimaan peserta didik baru (PPDB) tahun ajaran 2024 / 2025 untuk Paket C (Setara SMA) dan Paket B (Setara SMP) dan kami memfasilitasi masyarakat tanpa batas usia dan status sosial untuk mendapatkan hak-nya mengakses pendidikan.

Selanjutnya dikatakan Dina untuk pendaftaran bisa dilakukan secara Offline dengan datang langsung membawa berkas persyaratan pendaftaran ke kantor PKBM An-Nur yang beralamat di Dusun Tambleg, RT 02 / RW 05, Desa Tambaksari, Kecamatan Wanareja Kabupaten Cilacap Jawa Tengah (Lingkungan Pendidikan Yayasan An-Nur Cilacap)

Waktu dari pukul 08.00 Wib sampai dengan pukul 11.30 Wib serta hari khusus untuk hari Jum’at libur. Untuk pendaftaran secara Online bisa menghubungi kontak di nomor 081911492741
atau mengisi data pada link https : //bit.ly/PPDBPKBMANNUR2324 terangnya.

Reporter: Dani

Babinsa Kratonan Pantau wilayah guna pastikan warganya beraktifitas aman dan nyaman

Surakarta – KABAR EKSPRES II Babinsa Kelurahan Kratonan 03/Serengan Kodim 0735/Surakarta Sertu Suwarno dan Koptu Resbiyanto pada pukul 07.30 Wib hingga selesai melaksanakan pemantauan wilayah dan komsos dengan Bp. Sunarto yang merupakan pedagang keliling Sayur dan buah bertempat di Jl. Manduro no.6 Kratonan Serengan Surakarta. Senin (22/01/2024).

Babinsa menyampaikan, komunikasi sosial yang dilakukan untuk menjaga hubungan baik dengan semua kalangan masyarakat yang ada di wilayah binaannya karena sangat diperlukan guna menunjang tugas pokok Babinsa di lapangan.

Babinsa bermitra dan menjalin hubungan dengan semua kalangan profesi termasuk pedagang sayuran keliling, karena semua ini merupakan bagian dari pembinaan mitra karib sehingga segala informasi akan mudah dihimpun untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan, termasuk profesi tukang sayur pun, merupakan mitra karib Babinsa.

Komunikasi sosial (komsos) dengan pedagang sayuran adalah untuk menambah jaring yang sudah ada, sekaligus untuk memantau harga sembako dan kondisi di lingkungan guna memastikan warga masyarakat yang berbelanja bisa melaksanakan kegiatan aktivitasnya dengan aman dan nyaman.

Babinsa Kratonan Pantau wilayah guna pastikan warganya beraktifitas aman dan nyaman

“Dari segi harga masih relatif sama dan tidak jauh berbeda, apabila ada kebutuhan bahan masyarakat yang dibutuhkan bisa di pesan kemudian besok akan di bawakan” Tambah Koptu Resbiyanto.

“Dengan adanya pedagang sayur keliling masyarakat sangat terbantu,karena tidak perlu pergi dengan jarak yang cukup jauh ke pasar yang berada di kelurahan lain” Ujar Ibu Sulasmi salah satu warga yang sedang berbelanja.

Sdr Sunarto menyambut gembira dengan sering disambangi dan di ajak ngobrol oleh Babinsa, karena disamping merasa aman dalam berjualan para pedagang sering dan menyampaikan segala aspirasi, keluhan dari warga yang terjadi.

Red/AK

Jaksa Agung ST Burhanuddin, Membangun Personality Perfomance Jaksa dengan Menjaga Attitude di Masyarakat.

Jakarta, – KABAR EKSPRES II Imbauan, Intruksi dan Edaran mengenai kode etik perilaku Jaksa sudah beberapa kali disampaikan baik melalui edaran, maupun dalam berbagai kesempatan. Jakarta, 22/01/2024.

Hal ini perlu menjadi perhatian kembali di masa perkembangan media sosial dan dunia digital yang sangat menghawatirkan, terlebih seorang Jaksa adalah bagian dari penegak hukum yang seharusnya menjadi contoh dan teladan.

Jaksa Agung memperhatikan dimulai dari hal yang sangat kecil yaitu cara berpakaian dan penggunaan pakaian sesuai dengan Gamjak (Seragam Jaksa), sehingga masayarakat bisa membedakan mana Jaksa mana yang aparat lainnya. Atribut tertentu, penempatan dan penggunaannya sangatlah penting untuk menambah performance, ada beberapa atribut yang melambangkan organisasi dan pendidikan yang digantikan dengan konsep kekinian oleh Jaksa Agung.

Jaksa Agung ST Burhanuddin, Membangun Personality Perfomance Jaksa dengan Menjaga Attitude di Masyarakat.

Menjadi seorang Jaksa tidak boleh sembarangan dalam berpenampilan, sejak mereka lulus dan dilantik menjadi seorang Jaksa pun sudah dibekali dengan Kode Perilaku Jaksa seperti tidak boleh bertato, tidak boleh berjenggot, tidak boleh bertindik sembarangan, tidak memakai pewarna rambut yang dilarang, termasuk tidak pamer kemewahan (Flexing) karena Jaksa itu melekat secara personality pada diri seseorang. Jaksa Agung juga menegaskan kembali bahwa Jaksa tidak boleh mendatangi tempat-tempat tertentu yang dapat merugikan institusi seperti tempat hiburan malam dan sejenisnya.

Menjadi seorang Jaksa itu tidak mudah karena kerap mendapat sorotan di masyarakat, apalagi di era yang rentan viral, maka cara bertutur di masyarakat juga harus mengutamakan tata krama, adab, dan etika. Hal itu bagian dari hukum yang hidup di dalam masyarakat kita.

Ketika memiliki performance dan personality yang buruk, maka akan berpengaruh pada kinerja seseorang, terlebih lagi tentang penilaian seseorang yang negatif, sehingga apapun perbuatan baik yang kita lakukan menjadi tidak bernilai atau tidak memiliki value.

“Jaksa harus memiliki kepekaan sosial, rasa empati dan yang paling penting adalah Good Character, sehingga Jaksa sebagai penegak hukum yang humanis adalah cerminan Jaksa masa kini dan di masa mendatang.

Tidak ada larangan bermain media sosial yang bisa memperkenalkan Jaksa Humanis dan kinerja Kejaksaan di mata masyarakat. Jadilah Jaksa yang dicintai dan dipercaya masyarakat dalam segala hal,” tutup Jaksa Agung ST Burhanuddin.

Dr. KETUT SUMEDANA
Keterangan lebih lanjut dapat menghubungi
Andrie Wahyu Setiawan, SH., S.Sos., MH. / Kasubid Kehumasan
Hp. 081272507936
Email: humas.puspenkum@kejaksaan.go.id

Red

RESPON CEPAT POLSEK BINANGUN MENANGGAPI BENCANA ALAM HUJAN DERAS DISERTAI ANGIN KENCANG YANG MENGAKIBATKAN POHON TUMBANG DI WILAYAH KECAMATAN BINANGUN

Cilacap – KABAR EKAPRES II Sekitar pukul 20.00 s/d 20.50, telah terjadi bencana alam hujan lebat disertai angin kencang. Kumat, 19/01/2025.

Kejadian tersebut mengakibatkan Pohon Tumbang menimpa rumah dan menghalangi jalan di 3 lokasi di wilayah Kecamatan Binangun. Mendapati peristiwa tersebut, respon cepat dilakukan oleh polsek binangun dengan segera menuju TKP.

sesampainya di lokasi, personil polsek binangun yang dipimpin oleh kapolsek binangun berkoordinasi dengan BPBD ,PLN kroya dan pemerintahan desa alangamba, pesawahan, widara payung kulon dalam rangka membantu warga yang terdampak bencana

RESPON CEPAT POLSEK BINANGUN MENANGGAPI BENCANA ALAM HUJAN DERAS DISERTAI ANGIN KENCANG YANG MENGAKIBATKAN POHON TUMBANG DI WILAYAH KECAMATAN BINANGUN

diketahui salah satu rumah warga bernama Sugito yang beralamat di Ds. Alangamba Rt. 07 / 04 Kec Binangun tertimpa pohon dan mengalami kerusakan di bagian atap dengan kerugian material ditaksir kurang lebih mencapai Rp. 10.000.000. selain itu pohon tumbang juga sempat menutup akses jalan penghubung kec Binangun-Adipala, ikut Desa Widarapayung Kulon Rt 04 / 02 kec Binangun dan jalan penghubung desa Pesawahan kec Binangun dengan kec Nusawungu ikut desa pesawahan rt. 01 / 01 Kecamatan Binangun. Akses jalan yang tertutup tidak menimbulkan macet dikarenakan arus lalu lintas sepi dan jalan segera dibersihkan bersama warga sehingga sudah bisa dilalui.

Selama kegiatan di TKP berjalan dengan aman lancar dan kondusif. laporan mengatakan tidak terdapat korban jiwa dan tidak ada warga yang mengungsi akibat kejadian bencana alam tersebut.

Red

Satgas TNI 300 Siliwangi Borong Hasil Bumi Masyarakat Beoga Papu

BEOGA – KABAR EKSPRES II Satuan Tugas (Satgas) TNI 300 Siliwangi dari Kodam III/Siliwangi melakukan kegiatan Ngadubako dengan memborong hasil bumi masyarakat di Distrik Beoga, Kabupaten Puncak, Papua. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan dan perekonomian masyarakat setempat.

Hal tersebut disampaikan oleh Komandan Satgas Mobile Raider 300/Brajawijaya Kodam III/Siliwangi, Letnan Kolonel Infanteri Afri Swandi Ritonga S.I.P dalam rilis tertulisnya di Ilaga, Kab Puncak, Papua. Senin ( 22-01-2024 ).

Kegiatan Ngadubako dilaksanakan di Pasar Rakyat Beoga, Kab.Puncak, Papua. Satgas TNI 300 Siliwangi membeli hasil bumi yang dijual oleh warga Beoga. Hasil bumi yang diborong meliputi sayur-sayuran, ubi-ubian, kacang-kacangan, tomat, cabe, buah-buahan, pisang, sirih pinang dan lain-lain.

Warga Beoga merasa senang dan berterima kasih karena barang dagangannya habis terjual. Ibu Agustina, salah satu penjual hasil bumi, mengatakan bahwa ia sangat berterima kasih kepada Komandan Satgas TNI 300 Siliwangi karena telah memborong semuanya. “Semoga Tuhan memberkati”, ucapnya.

Satgas TNI 300 Siliwangi Borong Hasil Bumi Masyarakat Beoga Papu

Komandan Satgas TNI 300 Siliwangi, Letkol Inf Afri Swandi Ritonga, S.I.P mengatakan bahwa kegiatan Ngadubako ini merupakan salah satu bentuk kepedulian dari satuan tugasnya dalam mengatasi permasalahan yang ada di masyarakat khususnya pemasaran hasil panen kebun warga Beoga. “Kami ingin membantu masyarakat agar tidak kesulitan dalam menjual hasil perkebunan mereka dan dapat meningkatkan pendapatan mereka”, kata Dansatgas.

Selain memborong hasil bumi, Satgas Mobile Raider 300 Siliwangi juga memberikan pelayanan kesehatan kepada warga Beoga dengan melakukan pengecekan kesehatan guna meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat Puncak. Hal ini juga dilakukan dalam rangka menjaga stabilitas keamanan wilayah Kabupaten Puncak.

Autentikasi : Pen Satgas Mobile Yonif Raider 300 Siliwangi

Red

Gelar Pasukan Dan Pengukuhan Koordinator TPS Bolone Mase Prabowo Gibran Purbalingga

Purbalingga – KABAR EKSPRES II Ketua Umum Bolone Mase Gibran Nasional Kuat Hermawan Santoso mengadakan gelar pasukan dan pengukuhan koordinator TPS se-Kabupaten Purbalingga dengan jumlah 2.956 TPS. Kegiatan ini diselenggarakan di halaman GOR Goentoer Darjono dan dihadiri Dewan Penasehat, Ketua Bolone Mase Purbalingga dan ratusan koordinasi TPS se-Kabupaten Purbalingga. Minggu Pagi. 21/1/2024.

“Sesuai pesan dari mas Gibran, bahwa kita semua bekerja dengan baik-baik, tugas koordinator TPS tugasnya hanya 1, yakni bagaimana melakukan kanvasing atau memperkenalkan calon Capres-cawapres 02 Prabowo Gibran”. Ucap Ketua Umum Bolone Mase Nasional, Kuat Hermawan Santoso dalam sambutannya.

Kuat menambahkan, dari yang tidak tahu Prabowo Gibran menjadi tahu, dan untuk yang sudah mengetahui menjadi yakin, serta setelah yakin ajaklah mereka ke TPS untuk memilih pasangan Capres-cawapres nomor 02 Prabowo Gibran.

“Terkait menang 1 putaran, syaratnya Jawa Tengah harus menang. Jawa tengah memiliki kader aktifnya bolone mase dengan jumlah sebanyak 105.000 kader, artinya kita harus target dan bekerja keras dengan elektabilitas Prabowo Gibran 55 % se-Jawa Tengah”. Imbuh Kuat.

Pecah, Ratusan Bolone Mase Prabowo Gibran Purbalingga Resmi Dikukuhkan

Harapan besarnya menang 1 putaran di jawa tengah 55 % dan kita inginkan disitu, kita sangat optimis karena kita di jawa tengah sudah cros hari ini khusus Jawa Tengah, serta kita juga menyarankan ke teman-teman bahwa persiapan di 2024 besok itu kita akan membuat satgas anti politik uang di Jawa Tengah. Harapnya.

Sementara itu, dikesempatan yang sama, Dewan Penasehat Bolone Mase, Drs. KH. Abdul Kholiq Arif, M. Si., menuturkan, kita melakukan kegiatan politik untuk mensukseskan pemilu pilres 14 Februari 2024 yang akan datang dengan cara baik, kita ciptakan kondusifitas damai di seluruh tingkatan, baik secara nasional, regional jawa tengah, maupun kabupaten khususnya Purbalingga.

“Kita bergerak di wilayah politik dengan menggunakan akhlaqul karimah, artinya ketika ada yang menghujat kita tidak perlu ditanggapi, maka pada sesi ini kita harus latihan bagaimana untuk menghindari hujatan itu atau menyikapi hujatan itu dengan gemoy atau jogetin saja model Mas Bowo”. Ungkapnya.

Lanjut Abdul Kholiq, mengatakan, menang 1 putaran 65 % di tingkat Kabupaten Purbalingga, kita baru mendapatkan angka kecil, oleh karena itu setiap koordinator TPS berhitung dengan kawan-kawan koordinator TPS yang lain dalam 1 Desa untuk meraih target capaian yang harus kita sepakati bersama-sama. Pungkasnya.

Reporter: S. Tirto

Aksi Tegas Polres Batang: 36 Pelanggar Knalpot Brong Diamankan

Batang – KABAR EKSPRES II Polres Batang Polda Jawa Tengah mengambil langkah serius dalam menangani maraknya pelanggaran knalpot brong di wilayahnya. Pada Sabtu (20/1/2024) malam, kegiatan penindakan dilaksanakan di beberapa titik strategis, mencakup wilayah Kota Batang, Subah, Limpung, dan Banyuputih.

Hasil dari kegiatan penertiban ini mencatat 36 pelanggar dengan barang bukti utama berupa sepeda motor dilengkapi knalpot brong tidak laik jalan.

36 Sepeda Motor Berknalpot Brong Diamankan Polres Batang

“Polres Batang tidak hanya berfokus pada sanksi, namun juga melaksanakan imbauan dan pembinaan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap aturan lalu lintas,” kata Kasihumas Polres Batang AKP Busono saat ditemi pada Minggu (21/1/2024).
Petugas Polres Batang melakukan tindakan tegas dengan menerapkan Tilang Manual dan memberikan Teguran Tertulis kepada para pelanggar.

“Langkah ini diambil sebagai upaya untuk menekan angka pelanggaran knalpot brong yang dapat mengganggu ketertiban dan kenyamanan di jalan raya,” tambahnya.
Dalam proses penindakan, 36 sepeda motor sebagai barang bukti diamankan dan akan diurus lebih lanjut di Ur Tilang Satlantas Polres Batang.

Hal ini menunjukkan komitmen Polres Batang untuk memberikan efek jera kepada pelanggar serta menjaga ketertiban di jalanan.

“Tindakan Polres Batang bukan hanya sebagai penegakan hukum, tetapi juga sebagai upaya meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya mematuhi aturan lalu lintas. Dengan kegiatan penindakan yang komprehensif, diharapkan masyarakat dapat lebih memahami konsekuensi dari pelanggaran knalpot brong,” pungkasnya.

Reporter: S. Tirto

Kumpulkan Komunitas Otomotif IMI Kebumen, Ketua MPR RI Bamsoet Gelar Sosialisasi Empat Pilar Ajak Perkuat Soliditas Kebangsaan

KEBUMEN – KABAR EKSPRES II Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar dan Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo mengungkapkan dalam menyambut Pemilu 2024, keluarga besar IMI terus berkomitmen menjadi bagian dari perekat kebangsaan. Untuk itu Bamsoet minta IMI harus dapat menempatkan diri di tengah persaingan ketat konstetasi capres/cawapres meskipun Gibran Rakabuming Raka, Ketua Dewan Penasehat IMI Jawa Tengah juga maju sebagai cawapres mendampingi Prabowo Subianto:

Selain Gibran, para pengurus IMI lainnya juga banyak yang tersebar di berbagai tim pemenangan Capres-Cawapres. Seperti Sekjen IMI Pusat Ahmad Sahroni yang berada di Tim Pemenangan Anies – Muhaimin, maupun Badan Penasihat IMI Pusat Jenderal TNI (purn) Andika Perkasa dan Puan Maharani yang berada di tim pemenangan Ganjar – Mahfud MD.

“Perbedaan pilihan politik bukan alasan bagi keluarga besar IMI untuk tetap berkomitmen sebagai bagian dari anak bangsa dalam menjadikan Pemilu sebagai pesta demokrasi rakyat yang harus disambut dengan suka cita. IMI sebagai induk olahraga dan komunitas otomotif merupakan satu-satunya organisasi yang secara eksplisit merujuk Empat Pilar MPR RI di dalam anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga-nya. Sehingga tidak perlu ada yang meragukan komitmen para anggota IMI terhadap nilai-nilai kebangsaan yang mengedepankan prinsip-prinsip kebersamaan, solidaritas, kekeluargaan, persaudaraan/brotherhood, serta menjunjung tinggi jiwa dan semangat nasionalisme,” ujar Bamsoet dalam Sosialisasi Empat Pilar MPR RI di hari ke-4 di Dapil-7 Jawa Teengah bersama keluarga besar IMI Kabupaten Kebumen, di Hotel Mexolie, Kebumen, Minggu (21/1/2024).

Turut hadir Komunikasi dan Media IMI Pusat Dwi Nugroho dan Hasbi Zamri, Ketua IMI Jawa Tengah Frits Yohanes, Ketua IMI Kebumen Adi. Hadir pula berbagai komunitas/klub otomotif di Kebumen antara lain, 24 Street, TKCI, One King, CMS, Kebumen CC, SMI, D’Chakeb, SCCI, Retro, KNC, dan Brown.

Ketua DPR RI ke-20 dan mantan Ketua Komisi III DPR RI bidang Hukum, HAM, dan Keamanan ini menjelaskan, selain memperkuat soliditas kebangsaan, IMI juga telah berkembang pesat dalam memajukan olahraga otomotif. Terlebih dengan telah resmi masuknya cabang olahraga otomotif air F1 Powerboat dan Aquabike serta cabang olahraga otomotif udara Air Race kedalam tubuh IMI. Menjadikan IMI tidak hanya memajukan balap di aspal dan tanah saja, tetapi juga balap di air dan udara.

Kumpulkan Komunitas Otomotif IMI Kebumen, Ketua MPR RI Bamsoet Gelar Sosialisasi Empat Pilar Ajak Perkuat Soliditas Kebangsaan

“Olahraga balap otomotif tidak sekedar urusan adrenalin. Banyak nilai dan filosofi balap yang dapat menjadi pembelajaran bagi kehidupan kita. Sebagaimana cabang olahraga lainnya, olahraga balap otomotif juga menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas, menghormati lawan tanding sebagai teman berlomba dan meraih kemenangan ataupun menerima kekalahan sama-sama dengan cara terhormat,” jelas Bamsoet.

Ketua Dewan Pembina berbagai komunitas otomotif dan Kepala Badan Polhukam KADIN Indonesia ini menerangkan, dalam setiap kejuaraan balap pasti ada kalah dan menang. Bagi yang menang, patut diapresiasi dengan ucapan selamat. Bagi yang belum beruntung, jadikan kekalahan sebagai pembelajaran dan evaluasi. Sebagaimana pesan pepatah, ‘Jika ada yang salah, perbaiki. Jika gagal, coba lagi. Tapi jangan menyerah, karena menyerah adalah akhir dari segalanya’.

“Filosofi ini yang juga kita tanamkan kepada seluruh keluarga besar IMI dalam menyambut Pemilu 2024. Bagi yang menang diapresiasi, yang kalah disemangati agar tidak menyerah. Karena jalan pengabdian untuk memajukan negara dan bangsa masih terbuka lebar di berbagai jalur lainnya,” pungkas Bamsoet.

Reporter: S. Tito