Ikuti Berbagai Tes Kemampuan Akademik di UNPAD, UHAMKA dan UNJ, Ketua MPR RI Bamsoet Dorong Peningkatan Kompetensi Dosen

JAKARTA, – KABAR EKSPRES II Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar dan Dosen Tetap Pascasarjana Ilmu Hukum Universitas Borobudur, Universitas Trisakti, Universitas Pertahanan RI, Universitas dan Universitas Jayabaya Bambang Soesatyo mengikuti berbagai Tes Kemampuan Akademik, mulai Bahasa Inggris (TKBI) yang diselenggarakan oleh UPT Bahasa Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Tes dan Pelatihan Peningkatan Ketrampilan Teknik Instruksional (PEKERTI) yang diselenggarakan Lembaga Pengembangan Pendidikan dan Pengajaran (LP3) Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka (UHAMKA), hingga Tes Kemampuan Dasar Skolastik (TKDS) yang diselenggarakan Pusat Inovasi Psikologi Fakultas Psikologi Universitas Padjadjaran (UNPAD).

Berbagai test tersebut merupakan bagian dari proses untuk mendapatkan sertifikasi dosen (Serdos) sebagai salah satu persyaratan pengajuan Guru Besar (profesor).

“Sebuah kehormatan bisa menjadi dosen dan pendidik. Memberikan ilmu pengetahuan tentang dunia hukum, politik dan hukum ketatanegaraan, baik dari sisi teori maupun praktik. Terlebih seiring proses pematangan kehidupan demokrasi, penegakan hukum yang berkeadilan tidak hanya diperlakukan sebagai sebuah prosedur yang harus ditaati. Melainkan juga harus memenuhi tujuan hukum itu sendiri, yaitu memberikan rasa keadilan, nilai kemanfaatan, dan kepastian hukum,” ujar Bamsoet usai mengikuti TKBI, secara virtual di Jakarta, Rabu (5/6/2024).

Ikuti Berbagai Tes Kemampuan Akademik di UNPAD, UHAMKA dan UNJ, Ketua MPR RI Bamsoet Dorong Peningkatan Kompetensi Dosen

Ketua DPR RI ke-20 dan mantan Ketua Komisi III DPR RI bidang Hukum, HAM, dan Keamanan ini menjelaskan, UHAMKA ditunjuk untuk menyelenggarakan PEKERTI dan Applied Approach (AA) melalui Surat Direktur Sumber Daya Dirjen Diktiristek RI Nomor 6766/E4/DT.04.01/2023 dan Sertifikat Nomor 025/E4/DT.04.01/PEKERTI-AA/2024.

“Begitupun dengan Fakultas Psikologi UNPAD yang mengembangkan TKDS yang diakui Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, RIset dan Teknologi RI untuk digunakan dalam proses Sertifikasi Dosen di Indonesia. Serta UNJ yang juga secara resmi menjadi Perguruan Tinggi penyelenggara TKBI Sertifikasi Dosen sesuai dengan surat Pelaksanaan dan Jadwal Sertifikasi Dosen 1798/E4/KK.01.01/2022,” jelas Bamsoet.

Ketua Dewan Pembina Perkumpulan Alumni Doktor Ilmu Hukum Universitas Padjajaran (PADIH UNPAD) dan Kepala Badan Polhukam KADIN Indonesia ini menerangkan, dalam PEKERTI mencakup metode ceramah/presentasi, diskusi, tanya-jawab, praktik, dan penugasan mandiri dengan komposisi waktu 40 persen ceramah presentasi dan 60 persen praktik. Serta tugas mandiri bagi peserta dengan bimbingan instruktur secara intensif.

“Sedangkan TKDS merupakan tes yang mengukur kemampuan kognitif (cognitive ability) yang diperlukan seseorang untuk dapat menyelesaikan tugas pada aktifitas di Pendidikan Tinggi. Sementara TKBI untuk mengetahui kemampuan berbahasa Inggris atau bahasa asing,” pungkas Bamsoet.

Reporter: Casroni

Panglima TNI Dampingi Presiden RI Groundbreaking Sejumlah Gedung di IKN

Kaltim, – KABAR EKSPRES II Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto mendampingi Presiden RI Joko Widodo Groundbreaking sejumlah gedung di Ibu Kota Nusantara (IKN), diantaranya Gedung Bank Tabungan Negara (BTN),

Panglima TNI Dampingi Presiden RI Groundbreaking Sejumlah Gedung di IKN

Nusantara Sustainability Hub, Bina Bangsa School, Arena Gourmet, PLN Hub, dan Launching Kantor Berita Antara di Hunian Pekerja Konstruksi (HPK),

Panglima TNI Dampingi Presiden RI Groundbreaking Sejumlah Gedung di IKN

Jalan. Mulawarman No. 99 Balikpapan, Kalimantan Timur, Rabu (5/6/2024).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Wakil Menteri ATR/BPN Raja Juli Antoni, dan tamu undangan lainnya.

Reporter: Casroni

 

Autentikasi : Kabidpenum Puspen TNI Kolonel Laut (P) Agung Saptoadi

Pembangunan Betonisasi JUT Desa Bulakamba Dikritisi Warga Setempat, Pasalnya Pekerjaanya Baru Selesai Hitungan Hari Sudah Alami Kerusakan

Brebes, – KABAR EKSPRES II Proyek Betonisasi jalan usaha tani Desa Bulakamba yang berlokasi di JL.Samping SDN 02 Bulakamba dengan volume R1 : L 1,8 m.Panjang 256,5 m. Tinggi …m.R2 : Lebar 1,75 m. Panjang : 5 m.Tinggi…m.R3 : Lebar 1,5 m.Panjang 1,8 m.Tinggi….m. Nilai anggaran Rp.120 juta dikritisi warga, karena realisasinya tidak bagus.

Pembangunan rabat beton jalan usaha tani (JUT) menuju area pertanian di Desa Bulakamba, Kecamatan Bulakamba, Kabupaten Brebes,JawaTengah, yang dibiayai oleh Dana Desa (DD) Tahun Anggaran 2024, menuai kritik dari warga setempat. Beberapa warga sekitar yang berhasil dijumpai awak media ini, yang meminta agar identitasnya tidak di cantumkan,menilai proyek tersebut diduga tidak sesuai dengan spesifikasi yang telah ditetapkan. Warga yang menggunakan jalan tersebut menduga bahwa proyek tersebut tidak menggunakan material yang sesuai standar dan kurangnya semen dalam adukan cor,sehingga mengurangi mutu dan kualitas bangunan.

Pasalnya, pembangunan rabat beton jalan usaha tani yang baru selesai dikerjakan sudah mengalami pecah-pecah dan berdebu,selain itu di beberapa titik juga sudah mulai menglupas,sehingga timbul batu krikilnya.

“Kami, sangat menyayangkan kualitas proyek betonisasi yang baru selesai beberapa hari dikerjakan dengan anggaran dana desa tahun anggaran 2024 dengan nilai anggaran ratusan juta rupiah ini,” ujar seorang warga setempat ketika berbincang dengan awak media saat liputan ,selasa sore 05/06/2024.

Iya menyampaikan harapannya agar pejabat yang berwenang di Pemerintah Kabupaten Brebes dapat mengusut dan menindak tegas Tim Pengelola Kegiatan (TPK) serta Kepala Desa Bulakamba sebagai pengguna dan penanggungjawab Anggaran dana desa tahun 2024.

“Anggaran dana desa yang berasal dari uang rakyat seharusnya dilaksanakan dengan baik, tepat guna, dan maksimal tepat sasaran bagi masyarakat desa,” tambahnya.

“Iya juga menekankan, bahwa seharusnya Konsultan dan pendamping desa memahami kondisi lokasi proyek yang dibiayai dana desa, mengingat program pemerintah saat ini yang menjadi sekala prioritas yaitu ketahanan pangan, bertujuan membangun Indonesia dari pelosok desa dan meringankan kesulitan masyarakat dalam mengangkut hasil pertanian mereka.

Sementara itu Kepala Desa Bulakamba Amin Kariri ketika dikonfirmasi melalui pesan Wattshaap mengatakan, Setelah saya memanggil TPK dan beberapa hari saya mengecek pekerjaan tersebut yang bisa saya klarifikasi terkait pemberita ini :. 1.Sebelum pekerjaan di mulai kami sudah sosialisasi ke Rt, Rw, LPM, BPD dengan mengadakan mesdes, agar semua ikut mengawasi dan alhamdulillah TPK setiap hari ikut mengawasi dan pekerjaan menggunakan tenaga kerja dilingkungan tersebut. 2.Kwalitas matrial menggunakan pasir Bumiayu, semen gresik ( belanja di Bumdesma) split ukuran 2×3 , terkait komposisi matrial sudah sesuai ketentuan. 3.Saat pekerjaan selesai di lakasankan sudah di monev oleh fihak kecamatan dan pendamping desa dan memberikan penilaian yg positif,”tuturnya.

Demikan yang bisa saya klarifikasi terkait pekerjaan tersebut dan alhamdulillah mayoritas msyarakat di lingkungan rt2/1,rt 4/2, rt0/1 merasa puas dan berterimakasih karena jalanya sekarang bagus,”tuturnya.
Terpisah, salah aktivis pegiat anti korupsi Brebes Andre Antonio saat di jumpai kediamanya di jalan Pantura Bulakamba Brebes ikut angkat bicara, adanya pekerjaan fisik yang baru selesai hitungan hari, namun kondisinya sudah ada yang mengalami kerusakan seperti pecah-pecah dan berdebu.

“Menurut Anton, sapaan akrabnya. Saya sangat menyayangkan dengan adanya pekerjaan fisik yang menggunakan anggaran dana desa tahun 2024 ini, yang diduga tidak mengedepankan kualitas atau standar spesifikasinya, karena setelah saya cek ke lokasi pekerjaan tersebut, kondisinya memang demikian. Kami menduga ada unsur kecurangan dalam pelaksanaan pembangunan betonisasi tersebut, demi meraup keuntungan yang besar,sehingga mengabaikan mutu dan kualitas bangunan itu sendiri dan akan merugikan masyarakat.”Pungkasnya.

Reporter: Ahmad S

Irjen Pol Ahmad Luthfi; Sinergi Tiga pilar ciptakan Desa aman, Kecamatan aman, Kabupaten aman, Provinsi aman, Negara aman

Purbalingga, – KABAR EKSPRES II Sinergi Tiga pilar ciptakan Desa aman, Kecamatan aman, Kabupaten aman, Provinsi aman, Negara aman, tersebut di ucapkan Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad dalam safari kamtibmas bertempat di Braling Grand Hotel Kabupaten Purbalingga. Selasa (4/6/2024)

Dalam sambutannya, Irjen Pol Ahmad Luthfi menyampaikan bahwa bangsa Indonesia saat ini masih melaksanakan rangkaian kegiatan dalam rangka pemilihan umum, TNI-Polri bekerja keras melaksanakan pengamanan untuk menjaga situasi tetap kondusif.

“Keamanan tidak hanya menjadi tanggung jawab TNI-Polri saja namun juga stakeholder yang ada seperti tokoh agama, tokoh pemuda, tokoh lintas sektoral, dan tokoh-tokoh lainnya serta Tiga Pilar yang hari ini hadir di sini,” tegas Kapolda.

Kapolda juga menekankan bahwa berkat sinergi Tiga Pilar, keamanan dapat terwujud dari desa hingga tingkat provinsi

Irjen Pol Ahmad Luthfi; Sinergi Tiga pilar ciptakan Desa aman, Kecamatan aman, Kabupaten aman, Provinsi aman, Negara aman

” Sinergi Tiga Pilar ciptakan Desa aman, Kelurahan aman, Kecamatan aman, Kabupaten aman, Provinsi aman, Negara jadi aman, Gemah Ripah loh jinawi toto tentrem kerto raharjo Baldatun thoyyibatun wa rabbun ghofur,” ucapnya.

Kapolda menjelaskan bahwa Pemilu seringkali menimbulkan konflik antar masyarakat karena perbedaan pilihan, hal ini membuat masyarakat terbelah, namun dengan kerja sama, situasi bisa diatasi.

“Dari kecil masyarakat sudah dididik untuk pemilu dari pemilihan RT sampai pemilihan Presiden sehingga masyarakat terbiasa terbelah, namun dengan sinergi semua dapat kita atasi bersama-sama,” ungkap Kapolda.

Lebih lanjut, ia menyampaikan bahwa Polda Jateng bersama stakeholder lainnya berupaya keras dalam gelaran Pemilu kemarin

“Ada 117 ribu TPS disebar 24 ribu anggota di seluruh TPS untuk menjamin keamanannya,” jelasnya.

Kapolda juga menuturkan bahwa Operasi Mantap Brata 2024 terkait pengamanan Pemilu sudah hampir selesai dan akan dilanjutkan dengan Operasi Mantap Praja.

“Tugas kita bersama adalah merekatkan kembali masyarakat yang terbelah dan berhadap-hadapan. Kedepan masih akan dilaksanakan Operasi Mantap Praja yaitu operasi mandiri kewilayahan yang dilaksanakan oleh Polda Jateng secara serentak di seluruh Indonesia,” jelasnya.

Ia menekankan pentingnya menyamakan persepsi untuk mencegah konflik komunal dan horizontal di wilayah.

“Hari ini kita perlu menyamakan persepsi agar tidak ada lagi konflik komunal maupun horizontal di wilayah karena kita akan bersama-sama melaksanakan Operasi Mantap Praja. Jaminan keamanan dilakukan oleh kita-kita yang hari ini hadir di sini,” tegas Kapolda.

“Kita harus memiliki rasa kebersamaan untuk mengatasi suatu krisis sehingga keamanan terjamin. Saat gelaran operasi nanti, saya perintahkan Babinsa sebagai pengendali ketertiban, Bhabinkamtibmas sebagai pengendali keamanan dan pak lurah sebagai misi pembangunan,” pesannya.
Menutup sesi dialog

Reporter: Imam jateng

Panglima TNI Dampingi Presiden RI Buka Rakernas APEKSI di Balikpapan

Kaltim, – KABAR EKSPRES II Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto mendampingi Presiden RI Joko Widodo membuka Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) XVII tahun 2024 yang digelar di Balikpapan Sport and Convention Center kota Balikpapan Kalimantan Timur, Selasa (4/6/2024).

Panglima TNI Dampingi Presiden RI Buka Rakernas APEKSI di Balikpapan

Turut hadir dalam Rakernas APEKSI Menteri Kabinet Indonesia Maju diantaranya Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian,

Panglima TNI Dampingi Presiden RI Buka Rakernas APEKSI di Balikpapan

Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Bahlil Lahadalia, Pj. Gubernur Kalimantan Timur Akmal Malik, Walikota Balikpapan Rahmad Mas’ud dan Ketua Dewan Pengurus APEKSI Eri Cahyadi.

Reporter: Casroni

 

Autentikasi : Kabidpenum Puspen TNI Kolonel Laut (P) Agung Saptoadi

Buka Giling PT SGN PTPN7 PG Cintamanis Ogan Ilir Sumsel Tahun 2024 Menargetkan Gula 45.000 Ton Gula

Ogan Ilir, – KABAR EKSPRES II Buka Giling PT Sinergi Gula Nusantara Pabrik Gula Cintamanis, pada tahun 2024 target Capai 45.000 Ton Gula, Hal ini disampaikan Direktur Operasional PT SGN PG Cintamanis Dodik Ristiawan saat Peresmian Buka Giling, dengan ditandai arak-arakan tebu manten, dan penekanan sirine tanda dimulainya produksi giling tebu PT SGN PG Cintamanis.

Menurutnya dalam Suasembada gula di Indonesia ada 16 Pabrik Gula yang suda proses giling, sedangkan untuk kita ada tiga Pabrik Gula yaitu pertama di Jember, kedua di Madiun dan yang ketiga di Ogan Ilir ini.

“Terkait Pabrik Gula Bunga Mayang berdasarkan planing direncanakan 3 juta ton, berdasarkan hasil tes capaian 99 persen, tetapi ini bentuk harmonisasi dan sinergitas bahwa antara onform dan autform ini memang harus punya harmonisasi baik dengan petani bunga mayang yang cukup banyak, kami akan melakukan star buka giling pada 8 juni, mohon doa restunya semoga proses giling berjalan dengan baik dan lancar,” kata dia.

Buka Giling PT SGN PTPN7 PG Cintamanis Ogan Ilir Sumsel Tahun 2024 Menargetkan Gula 45.000 Ton Gula

Diterangkan sejak oktober tahun 2021 PTPN Group telah melaksanakan skin off, salah satunya penggabungan seluruh Pabrik Gula, pada awalnya di bawah ptpn, menjadi satu identitas yang dibentuk menjadi PT Sinergi Gula Nusantara (SGN), salah satunya di Pabrik gula Cintamanis ini.

“Proses transisi dan penggabungannya tentu saja sampai hari ini masih dalam tahap penyempurnaan,kebunnya untuk Cintamanis ini HGU nya masih dikelola oleh PTPN Pusat,” terangnya.

Mengenai Target produksi tebu pada tahun 2024 yang dikelola oleh PTPN I sebanyak 4,2 juta ton dengan protas 70,75 ton perhektar. Hal itu disampaikan oleh Direktur utama PTPN I, Teddy Yudirman Danas usai meresmikan Buka Giling tahun 2024 pada PT Sinergi Gula Nusantara (SGN) Pabrik Gula Cintamanis, desa Ketiau Kecamatan Lubukkeliat, Kabupaten Ogan Ilir, Sumsel, Senin (03/06/2024).

“Dimana tanam tebu perdana dan tebang tebu itu dilaksanakan pada petak 139 dan 142 Rayon 3 Afdeling 7 Unit Cintamanis.
Selain dua rangkaian kegiatan tersebut juga dilaksanakan buka giling tahun 2024 di pabrik gula Cinta Manis yang berkolaborasi dengan PT SGN,” kata dia.

Dalam kesempatan itu, Direktur utama PTPN 1, Teddy Yudirman Danas mengatakan strategi pencapaian kinerja komoditi tebu pada KTG 22/23 meliputi efisiensi biaya TMA,optimalisasi produksi, melakukan kontrol umur tebu ditebang.

“Adapun strategi pencapaian produksi KTG 23/24 yakni efisiensi terutama efisiensi pembiayaan TMA,” katanya.

Kemudian optimalisasi produksi dengan menjamin kepastian jumlah dan mutu tebang dgn kontrak tenaga tebang lebih awal.
Selanjutnya, selalu melaksanakan kontrol dengan mempertimbangkan umur tebu ditebang minimal 11 bulan, ketepatan dan pengamanan.

Dengan demikian maka apa yang menjadi target produksi diyakini 100 persen bisa terlaksana sesuai harapan

Untuk itu, semua pihak diharapkan mampu mengimprovisasi dan bekerja dengan maksimal memberikan yang terbaik untuk hasil yang lebih baik” tegas Teddy.

Sementara itu, Dirut BCN, Irma Kurniawati, didampingi GM Pabrik Gula Cintamanis PT.SGN, Andhyan Yuwono, mengaku siap dan optimis mengemban amanah yang diberikan dengan dukungan semua jajaran direksi apa yang menjadi tolak ukur dan indikator yang ada akan diserap dan diaplikasikan.

“Lahan tebu di Unit Cinta Manis seluas lebih kurang 20.300 Hektar diharapkan mampu memasok ketersediaan gula yang ada di Sumsel khususnya dan Indonesia pada umumnya. Berbekal dari pengalaman dari tahun sebelumnya akan menjadi bahan evaluasi untuk inprovement produksi tebu yang lebih baik lagi,” tandas Irma. Pantauan media ini di lokasi berjalan aman dan kondusif.

Reporter : Reno. Silalahi

Wariskan Prestasi, Kepala Rutan Pondok Bambu Lepas Jabatan

Jakarta, – KABAR EKSPRES II Sederet keberhasilan yang dicapai Kepala Rutan Kelas I Pondok Bambu, Dewi Sondari telah membawa Rutan ini meraih prestasi dalam bidang inovasi terbaik nomor satu se-Indonesia.

Selain itu, abdi negara yang masih terlihat sehat, tegar, kuat, dan inspiratif ini telah membawa Rutan Pondok Bambu berprestasi di bidang olahraga voli, bidang pengelolaan keuangan sehingga menjadi Rutan terbaik kedua se-Indonesia pada penghujung dirinya memasuki masa purna bakti.

Hal tersebut mendapatkan apresiasi yang sangat luar biasa dari Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta R. Andika Dwi Prasetya saat memberikan sambutan pada acara pengantar purna tugas dan lepas sambut Kepala Rutan Kelas I Pondok Bambu, di halaman Rutan, Senin (3/5/2024) baru-baru ini.

Dalam sambutannya Kakanwil Kemenkumham DKI Jakarta Andika Dwi Prasetya memberi penghargaan kepada Dewi Sondari atas pengabdiannya dan kini telah memasuki masa purna bhakti.

Wariskan Prestasi, Kalapas Rutan Pondok Bambu Lepas Jabatan

Sebagaimana diketahui, Dewi Sondari telah mengabdi sebagai ASN Kementerian Hukum dan Ham RI selama lebih dari 34 tahun. “Saya memberikan predikat cumlaude untuk Ibu Dewi Sondari atas kinerjanya selama menjabat sebagai Kepala Rutan Kelas I Pondok Bambu,” ujarnya.

Pada kesempatan yang sama, Dewi Sondari menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh jajaran atas segala bimbingan, arahan, petunjuk, dukungan, dan kerjasama yang baik selama dirinya bertugas.

“Saya mohon maaf atas kekurangan dan kekhilafan yang mungkin telah dilakukan selama ini. Sebagai bentuk terima kasih dan apresiasi terhadap keamanan dan ketertiban yang terjaga dengan baik di Rutan Kelas I Pondok Bambu. Saya memberikan penghargaan kepada empat komandan regu jaga di Rutan Kelas I Pondok Bambu. Semoga semua bisa terus semangat dalam menjalankan tugasnya,” ungkapnya.

Di tempat yang sama pula, Plt. Kepala Rutan Kelas I Pondok Bambu Enny Yulistiawati meminta kerjasama dan dukungan dari seluruh petugas.

“Mohon dukungan serta bantuan dari semua pihak dalam mengemban tugas sebagai Plt.Rutan Kelas I Pondok Bambu,” ujarnya.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Ham DKI Jakarta, Kepala UPT di lingkungan Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Pejabat Administrator dan Pengawas di lingkungan Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Aparat Penegak Hukum di Wilayah Jakarta Timur, para stakeholder pada Rutan Kelas I Pondok Bambu.

Rangkaian kegiatan ini juga dimeriahkan tarian saman dan jaipong oleh warga binaan Rutan Kelas I Pondok Bambu, paduan suara oleh petugas dan warga binaan Rutan Kelas I Pondok Bambu.

Red

BSKDN Kemendagri Beberkan Strategi Perluas Penerapan MPP Digital di Daerah

Jakarta, – KABAR EKSPRES II Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri (BSKDN) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) membeberkan strategi memperluas penerapan Mal Pelayanan Publik (MPP) Digital di berbagai daerah di Indonesia. Salah satu strategi yang perlu dilakukan pemerintah daerah (Pemda) yakni mengenali sekaligus memetakan faktor penghambat pembentukan MPP. Upaya awal ini dinilai penting untuk memudahkan daerah meningkatkan kualitas pelayanan publik di wilayahnya. (4/6/2024).

“Untuk itu perlu digali lagi apakah terdapat faktor lain yang menghambat daerah dalam membentuk MPP, seperti political will kepala daerah ataupun kemungkinan sudah adanya sistem pelayanan mandiri oleh daerah,” ungkap Pelaksana Harian (Plh.) Pusat Strategi Kebijakan (Pustrajakan) Kewilayahan, Kependudukan, dan Pelayanan Publik (KKPP) Faisal Syarif saat memimpin Rapat Pembahasan Policy Brief Strategi Penerapan Digitalisasi MPP di Daerah di Ruang Rapat Pustrajakan KKPP Gedung Krisna Lt. 3 BSKDN pada Senin, 3 Juni 2024.

Lebih lanjut, Faisal menjelaskan, berdasarkan data yang dihimpun oleh Dirjen Bina Administrasi Kewilayahan Kemendagri, saat ini terdapat 216 MPP atau 43 persen dari total 514 kabupaten/kota di Indonesia. Faisal menambahkan, angka tersebut belum sesuai target penerapan MPP di tahun 2024. “Dilihat dari kemampuan fiskalnya, daerah yang belum mendirikan MPP masih didominasi dengan daerah-daerah yang memiliki kemampuan fiskal yang rendah sebesar 29 persen dan sangat rendah sebesar 35 persen,” jelas Faisal.

BSKDN Kemendagri Beberkan Strategi Perluas Penerapan MPP Digital di Daerah

Guna mencapai target penerapan MPP 2024 di seluruh daerah, Faisal mengatakan pihaknya akan terus mendorong daerah untuk terus berinovasi dalam pelayanan publik. Selain itu, dia juga mengimbau agar daerah dapat mempelajari berbagai model MPP digital yang telah dikembangkan. Harapannya melalui hal tersebut, daerah dapat memiliki gambaran MPP seperti apa yang akan diterapkan di wilayahnya.

“Menjawab pentingnya transformasi digital dan terpenuhinya target penyelenggaraan MPP di daerah, terdapat beberapa model MPP berbasis digital yang telah dikembangkan, yaitu MPP Digital Nasional, MPPI (Mal Pelayanan Publik Indonesia), dan aplikasi mandiri penunjang MPP oleh daerah,” tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut, Faisal juga berharap masing-masing model MPP tersebut tidak bersifat kompetitif, melainkan diarahkan sebagai komplementer yang dapat mendukung, melengkapi, dan memperbaiki satu sama lain sebagai suatu kesatuan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE).

“Digitalisasi pada penyelenggaraan MPP diharapkan dapat mengintegrasikan berbagai layanan yang ada di MPP serta mendorong efisiensi anggaran dan mempermudah pemerintah daerah dalam menyelenggarakan secara pelayanan publik terpadu,” pungkasnya.

Reporter: Casroni

Berantas peredaran narkoba, berikut tindakan yang dilakukan Polres Batubara

Sumatera Utara, – KABAR EKSPRES II Sejumlah elemen masyarakat mendukung kerja keras upaya Polres Batubara dalam memberantas peredaran dan penyalahgunaan narkoba.

Ketua DPD KNPI Batubara, Muhrizal Arif memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Polres Batubara yang tetap komit dan konsisten dalam pemberantasan dan penyalahgunaan narkoba.

“Saya sebagai Ketua DPD KNPI Batubara mengapresiasi yang setinggi-tingginya kepada Kapolres Batubara, AKBP Taufiq Hidayat Thayeb dan Kasat Reserse Narkoba, AKP Fery Kusnadi atas atensinya dalam pemberantasan narkoba,” ucap Muhrizal Arif, Selasa (4/6/2024).

Dia menyebut, pemberantasan narkoba ini sangat penting. Sebab, selain dapat menekan angka kriminalitas, pemberantasan narkoba juga dapat meningkatkan kwalitas kepemudaan dalam menyongsong Indonesia Emas 2045.

Sekcam Medang Deras, M Reza Akmal, juga menyampaikan dukungan penuh kepada Polres Batubara untuk memberantas peredaran narkoba karena sangat merusak generasi penerus bangsa.

Berantas peredaran narkoba, berikut tindakan yang dilakukan Polres Batubara

“Saya bersama seluruh perangkat Kecamatan Medang Deras, Kabupaten Batubara, menyatakan sangat mendukung Polri, dalam hal ini Polres Batubara dalam pemberantasan narkoba sampai ke akarnya karena narkoba sangat merusak generasi bangsa,” ujar Reza.

Dukungan juga diutarakan masyarakat Kecamatan Medang Deras. Meminta Polres Batubara tidak kendur dan tetap konsisten memberantas narkoba.

“Kamis warga Kecamatan Medang Deras sangat mendukung pemberantasan narkoba, karena narkoba sangat merusak generasi bangsa,” tegas warga.

Sebelumnya, seorang bandar narkoba yang sudah masuk Daftar Pencarian Orang (DPO) meninggal dunia setelah melompat ke Sungai Cempedak, Lingkungan V Pangkalan Dodek, Kecamatan Medang Deras, Kabupaten Batubara ketika dilakukan pada Sabtu (18/5/2024) malam.

Tersangka Irwan alias Ferdus (34), warga Lingkungan III, Pangkalan Dodek, Medang Deras, Batubara dinyatakan meninggal dunia pada Senin (20/5/2024) siang di RSU Bidadari Sukaraja.

Penangkapan tersangka dilakukan atas DPO / 20 / IV / 2024 Sat Resnarkoba tanggal 22 April 2024 dan DPO/ 18 / IV / 2024 Sat Resnarkoba tanggal 2 April 2024.

“Tersangka kita tangkap atas dua DPO. Ketika disergap, tersangka melompat ke sungai dan sempat bergumul di sungai dengan anggota kita,” sebut Kapolres Batubara, AKBP Taufiq Hidayat Thayeb.

Sementara, Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi menyebutkan, seorang tersangka bandar narkoba melompat ke sungai ketika dilakukan penangkapan dan akhirnya meninggal dunia di rumah sakit.

“Tersangka ini bandar narkoba dan masuk DPO dalam dua kasus. Tersangka melompat ke sungai hendak melarikan diri,” sebut Hadi kepada wartawan, Selasa (4/6/2024).

Reporter: Rizky Zulianda

Polres batubara banjir dukungan untuk berantas narkoba

Medan, – KABAR EKSPRES II Sejumlah elemen masyarakat mendukung kerja keras upaya Polres Batubara dalam memberantas peredaran dan penyalahgunaan narkoba.

Ketua DPD KNPI Batubara, Muhrizal Arif memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Polres Batubara yang tetap komit dan konsisten dalam pemberantasan dan penyalahgunaan narkoba.

“Saya sebagai Ketua DPD KNPI Batubara mengapresiasi yang setinggi-tingginya kepada Kapolres Batubara, AKBP Taufiq Hidayat Thayeb dan Kasat Reserse Narkoba, AKP Fery Kusnadi atas atensinya dalam pemberantasan narkoba,” ucap Muhrizal Arif, Selasa (4/6/2024).

Dia menyebut, pemberantasan narkoba ini sangat penting. Sebab, selain dapat menekan angka kriminalitas, pemberantasan narkoba juga dapat meningkatkan kwalitas kepemudaan dalam menyongsong Indonesia Emas 2045.

Polres batubara banjir dukungan untuk berantas narkoba

Sekcam Medang Deras, M Reza Akmal, juga menyampaikan dukungan penuh kepada Polres Batubara untuk memberantas peredaran narkoba karena sangat merusak generasi penerus bangsa.

“Saya bersama seluruh perangkat Kecamatan Medang Deras, Kabupaten Batubara, menyatakan sangat mendukung Polri, dalam hal ini Polres Batubara dalam pemberantasan narkoba sampai ke akarnya karena narkoba sangat merusak generasi bangsa,” ujar Reza.

Dukungan juga diutarakan masyarakat Kecamatan Medang Deras. Meminta Polres Batubara tidak kendor dan tetap konsisten memberantas narkoba.
“Kami warga Kecamatan Medang Deras sangat mendukung pemberantasan narkoba, karena narkoba sangat merusak generasi bangsa,” tegas warga.

Diketahui, sepanjang Januari hingga Mei 2024 Sat Res Narkoba Polres Batubara berhasil mengungkap 109 kasus narkotika. Dari 109 kasus yang terungkap petugas berhasil membekuk 146 tersangka.

Dari 146 tersangka yang diamankan terdiri dari 107 pengedar dan 39 pengguna. Sedangkan jumlah barang bukti yang berhasil disita terdiri dari, 2,5 Kg sabu, 7,1 Kg ganja dan 7.028 butir pil ekstasi.

Kasat Res Narkoba Batubara AKP Fery Kusnadi, mengajak semua elemen masyarakat untuk memberantas narkotika. Pihaknya juga berencana akan membuat deklarasi masyarakat anti narkotika pada, Kamis (6/6) sebagai komitmen pemberantasan narkotika.

Sebelumnya, seorang pengedar narkoba yang sudah masuk Daftar Pencarian Orang (DPO) meninggal dunia setelah melompat ke Sungai Cempedak, Lingkungan V Pangkalan Dodek, Kecamatan Medang Deras, Kabupaten Batubara ketika dilakukan pada Sabtu (18/5) malam.

Tersangka Irwan alias Ferdus (34), warga Lingkungan III, Pangkalan Dodek, Medang Deras, Batubara dinyatakan meninggal dunia pada Senin (20/5) siang di RSU Bidadari Sukaraja.

Penangkapan tersangka dilakukan atas DPO / 20 / IV / 2024 Sat Resnarkoba tanggal 22 April 2024 dan DPO/ 18 / IV / 2024 Sat Resnarkoba tanggal 2 April 2024.

“Tersangka kita tangkap atas dua DPO. Ketika disergap, tersangka melompat ke sungai dan sempat bergumul di sungai dengan anggota kita,” sebut Kapolres Batubara, AKBP Taufiq Hidayat Thayeb. Dalam hal ini Meninggalnya tersangka narkoba, Irwan alias Ferdus (34) diikhlaskan pihak keluarga dengan menolak untuk dilakukan otopsi, Penyerahan jenazah dilakukan secara kekeluargaan, beberapa waktu lalu.

Sementar itu Surat pernyataan ditandatangan orang tua korban, Abdullah (66) didampingi anaknya Nur Hasanah Hasibuan (26) warga Kelurahan Pangkalan Dodek, Kecamatan Medang Deras, Senin (20/05/2024) Surat pernyataan ini juga disaksikan dan ditandatangani Kepling Lk III Mariani, Kepling V Juaniah dan empat warga lainnnya.

pihak keluarga dan orang tua korban, Abdullah menyatakan tidak keberatan atas proses penangkapan yang dilakukan Polri terhadap putranya yang dibawa ke Sat Narkoba Polres Batu Bara, Pihak keluarga juga menegaskan bahwa tidak ada tindakan fisik kekerasan yang dilakukan petugas terhadap anaknya.

Reporter: Rizky Zulianda