Persab Brebes Gagal lolos ke 32 Besar Liga 3 Nasional

Tangerang, – KABAR EKSPRES II Persab Brebes gagal lolos ke babak 32 besar setelah hanya bermain imbang tanpa gol dengan Kartanegara FC dalam laga terakhir grup A babak 80 besar Liga 3 Nasional 2024, yang dimainkan di Stadion Reborn Tengerang, Selasa (7/5/2024).

Di babak pertama, skuad Laskar Jaka Poleng asuhan Bambang Warsito tampil lebih dominan. Renaldy Malo Pinda sempat mendapat peluang lewat umpan Bagus Elang dari sisi kanan maupun kiri gawang.

Pasukan Laskar Jaka Poleng mencoba mencuri peluang dari situasi tendangan bebas, tetapi tembakan Restu Agung mengenai barisan pertahanan Kartanegara FC. Peluang berikutnya Ali Mashori ketika mendapat umpan bola lambung dapat diamankan genggaman tangan kiper lawan.

Persab Brebes Gagal lolos ke 32 Besar Liga 3 Nasional

Gawang Persab yang dijaga Okta Putra Ferdiawan sempat berada dalam bahaya ketika salah satu pemain lawan melakukan umpan terobosan yang dilanjutkan dengan tendangan keras ke arah gawang Okta. Alhasil bola yang dilesakan menyamping ke arah gawang.

Masuk babak kedua, Persab terus untuk melakukan penekanan terhadap lawan. Bahkan, salah satu pemain lawan mendaparkan kartu merah dari wasit setelah melakukan pelanggaran terhadap Ali Mashori saat membawa bola di luar area kotak penalti pada menit 70.

Sayang, tendangan bebas Achmad Bilal yang baru saja masuk menggantikan Ahmad Rizal mengenai barisan pertahanan Kartanegara.

Meskipun menang dalam jumlah pemain, Persab tidak bisa memanfaatkan momen untuk menjebol gol ke gawang lawan.

Hingga babak kedua selesai, skor tetap 0-0. Hasil ini membuat Pasukan Laskar Jaka gagal lolos ke babak 32 besar Liga 3 Nasional 2024, karena hanya menempati posisi tiga dengan nilai enam.

Sementara, posisi pertama grup A di tempati tuan rumah Persikota Tangerang dengan nilai 10 poin. Kemudian posisi kedua Kartanegara FC dengan nilai 7 poin.

Pelatih Persab Brebes, Bambang Warsito, mengungkapkan rasa penyesalannya atas hasil tersebut. Usai pertandingan, pelatih yang akrab disapa coach Itoo ini dengan tulus meminta maaf kepada seluruh pendukung dan penggemar Persab atas kegagalan tim dalam mencapai babak selanjutnya.

Coach Itoo menyampaikan penghargaannya kepada para pemain yang telah berjuang keras dengan memberikan segalanya di lapangan.

“Meskipun hasilnya tidak seperti yang diharapkan, akan tetapi semangat mereka tidak pernah luntur,” tandasnya

Reporter : Agus(WN)

Dandim 0713 Brebes Pimpin Langsung Pedang Pora, Lepas Anggota Purna Tugas

Brebes, – KABAR EKSPRES II Pertamakali dalam sejarah Kodim 0713 Brebes Korem 071 Wijayakusma, Komandan Kodim 0713 Brebes Letkol Infanteri Sapto Broto, S.E., M.Si pimpin Upacara Tradisi Pedang Pora yang dipersembahkan untuk melepas 2 anggota Purna Tugas yang selama ini mendedikasikan diri untuk mengabdi kepada TNI khususnya Kodim.

Dandim didampingi Ketua Persit Cabang XXIII Ny. dr. Novi sapto, Sp.M. dan dihadiri para Danramil dan anggota Kodim serta pengurus Persit Cabang berlangsung khidmat di halaman Makodim Brebes, Jalan Jenderal Soedirman 107 Brebes, Jawa Tengah. Selasa (07/05/2024).

Kegiatan Upacara Pedang Pora menjadi tradisi baru di Kodim 0713 Brebes, khususnya untuk personel yang menjalani wisuda purna wira. Tradisi pedang pora itu disimbolkan sebagai upacara penghormatan atas jasa-jasa pengabdian anggota yang selesai masa tugasnya. Pedang Pora ini menunjukkan semangat Kodim mengantarkan anggota yang selesai masa tugas. Dengan harapan, semua akan melanjutkan perjuangannya dan yang pensiun semoga tetap diberikan kesehatan dan keselamatan.

Dandim 0713 Brebes Pimpin Langsung Pedang Pora, Lepas Anggota Purna Tugas

Tersirat wajah bahagia para purna bakti dalam upacara pelepasan ini. Tradisi pedang pora untuk melepas purna bakti ini setiap tahun dilakukan Kodim jika ada Perwira yang pensiun. Hal ini sebagai bentuk apresiasi kepada para anggota atas kinerja dan dedikasi selama menjadi anggota TNI. Mereka telah berkarya dan mengabdi kepada negara. Selain itu, tradisi ini juga bentuk penghormatan kita kepada para senior.

Dandim Letkol Infanteri Sapto Broto dalam kesempatannya mengatakan bahwa hari ini kami Kodim 0713 Brebes merasa bangga bahwa mempunyai prajurit-prajurit sejati yang mereka bisa mendarmabaktikan dirinya di TNI khususnya Kodim 0713 Brebes.

“Saya mengapresiasi dan menaruh bangga dan hormat pada mereka, mudah-mudahan mereka bisa menjadi contoh kepada kami yang muda-muda untuk bisa mendarmabaktikan diri kita sampai nanti pensiun. Tentunya apa yang telah mereka perbuat para senior ini akan menjadi gambaran menjadi contoh bagi kami yang junior-junior untuk meneruskan melanjutkan perjuangan para purnawirawan para pejuang-pejuang negara untuk menjalankan tugas sebagai pengayom, pelindung, pelayan masyarakat disini,” tutur Dandim.

Ditambahkan Dandim bahwa Tradisi Pedang Pora ini merupakan sejarah baru untuk anggota Kodim yang purna tugas, dan menjadi tradisi satuan Kodim 0713 Brebes selanjutnya.

Perlu diketahui bersama bahwa Dandim 0713 Brebes melepas purnawira yaitu Danramil 03 Wanasari Kapten Cpl A. Chaerul Huda dan Pelda Hernawan Fuadi serta memimpin serah terima jabatan Kapten Inf Yatno Danraml 08/Bumiayu menjadi Danramil 15/Ketanggungan, Kapten Inf Sutarno Danramil 07/Bulakamba menjadi Danramil 11/Paguyangan, Kapten Caj Bambang Eko Prasetyo Kaurdosperspra Simin Dospers Ajendam IV/Dip menjadi Danramil 17/Songgom, Kapten Arh Nediono Danramil 10/Sirampog menjadi Danramil 01/Brebes, Kapten Inf M. Tuteng Aryolona P. Danramil 17/Songgom menjadi Danramil 07/Bulakamba, Kapten Arm Jupriadi Danramil 06/Kersana menjadi Danramil 03/Wanasari dan Letda Inf Sukirno Paurprod Pen Korem 071/Wk menjadi Danramil 10/Sirampog. (Pen0713).

Reporter: Casroni

Eratkan Jalinan Silaturahmi bersama komponen di Wilayah, Danrem 071/Wijayakusuma Hadiri Acara Halal Bi Halal di OJK Purwokerto.

Purwokerto, – KABAR EKSPRES II Dalam rangka mempererat hubungan antara TNI AD khususnya Korem 071/Wijayakusuma dan masyarakat serta menjaga kebersamaan dalam bingkai silaturahmi,

Danrem 071/Wijayakusuma Kolonel Inf Jamaluddin, S.I.P, turut hadir dalam acara Halal Bi Halal yang diselenggarakan oleh kantor Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Purwokerto di halaman kantor OJK Purwokerto Jl. Jend. Gatot Subroto No.46, Purwokerto, Sokanegara, Kecamatan Purwokerto Timur, Kabupaten Banyumas, Selasa (7/5/2024).

Tidak hanya Danrem 071/Wijayakusuma, tampak hadir pula segenap unsur Forkompimda Kabupaen Banyumas dalam acara hala bi halal yang mengambil Tema “Mari Saling Memaaafkan dan Merajut Kembali Tali Silaturahmi.

Dalam kesempatan kegiatan tersebut, Danrem 071/Wijayakusuma Kolonel Inf Jamaluddin, S.I.P menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi momentum penting untuk mempererat tali silaturahmi antara Korem 071/Wijayakusuma dengan berbagai elemen masyarakat, serta memperkokoh ukhuwah Islamiyah di tengah-tengah komunitas, termasuk komunitas pemuda dan tokoh agama.

Eratkan Jalinan Silaturahmi bersama komponen di Wilayah, Danrem 071/Wijayakusuma Hadiri Acara Halal Bi Halal di OJK Purwokerto.

“Saya sangat mengapresiasi upaya yang dilakukan oleh kantor Otoritas Jasa Keuangan Purwokerto dalam menyelenggarakan acara Halal Bi Halal ini. Semangat kebersamaan dan persaudaraan yang terjalin diantara kita merupakan modal utama dalam membangun masyarakat yang harmonis dan sejahtera,” ujar Danrem.

Selain itu kehadiran Danrem dalam acara tersebut juga menjadi motivasi dan inspirasi bagi semua peserta, terutama generasi muda, untuk bersama-sama terus berkontribusi dalam membangun bangsa dan negara menuju arah yang lebih baik.

Reporter: Imam

lrjen Pol Ahmad Luthfi tanda tangani MOU dengan Dirut PT Semen Gresik-Pabrik Rembang; Dalam Rangka Akselerasi Pembangunan Nasional

Semarang, – KABAR ELSPRES II Irjen Pol Ahmad Luthfi Kapolda Jateng menyebut pihaknya siap memberikan jaminan keamanan guna mengakselerasi pembangunan Nasional. Demikian diungkapkan Kapolda Jateng saat menghadiri kegiatan Penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) Pengamanan PT Semen Gresik-Pabrik Rembang dengan Polda Jateng di Gombel Golf Kota Semarang pada Senin, (6/5/2024) siang.

Kegiatan tersebut dihadiri Waka Polda Brigjen Agus Suryonugroho, PJU Polda Jateng, Kapolres Rembang AKBP Suryadi, Direktur Utama (Dirut) PT Semen Gresik Muchamad Supriyadi beserta staf nya

Dalam sambutan, Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi berkata bahwa MoU tersebut sebagai wujud Polda Jateng Hadir mengawal pembangunan proyek vital dan objek vital Nasional

” Pengamanan Proyek vital dan objek vital Nasional adalah tugas Polri dalam rangka Pendampingan, Pengawalan dan Pengamanan. Polri ikut serta dalam rangka mengakselerasi pembangunan Nasional. Sehingga tercipta rasa aman dan mendorong investor ikut membangun Jawa Tengah,” ungkap Kapolda

lrjen Pol Ahmad Luthfi tanda tangani MOU dengan Dirut PT Semen Gresik-Pabrik Rembang; Dalam Rangka Akselerasi Pembangunan Nasional

Dengan terjalinnya kerja sama ini, Kapolda berharap dapat mengakselerasi pembangunan dan mendukung pemerintah mewujudkan Indonesia Emas.

” Semen adalah pondasi dari semua bangunan oleh karena itu mari Semen Gresik kita jaga bersama. Mari bersama kita ciptakan rasa aman di wilayah masing-masing ” tandas Kapolda.

Dalam kesempatan tersebut, Dirut PT Semen Gresik Muchammad Supriyadi memberikan apresiasi atas terjalinnya kerjasama antara PT Semen Gresik dengan Polda Jateng

Dirinya menyebut, kegiatan kerjasama ini merupakan wujud nyata Sinergi antara Polda Jateng dengan PT Semen Gresik

” Kegiatan ini wujud nyata Sinergi Kepolisan dengan dunia usaha, apa yang sudah di lakukan bapak Kapolda saya mengucapkan terima kasih, sekali lagi kami dari Dunia usaha mengucapkan terima kasih mudah mudahan kerjasama di bidang Pengamanan maupun pelatihan dapat kita lakukan pada periode berikutnya nya” harap Dirut PT Semen Gresik

” Semoga ALLAH me Ridhoi langkah langkah bapak Kapolda. Aamiin ” pungkas nya

Reporter: Imam

PKS Buka Tahapan Penjaringan Kontestan Pilkada Kota Tegal

Jateng, – KABAR EKSPRES II Sebagai bukti keseriusan menghadapi Pilkada 2024, PKS Kota Tegal melaunching Tahapan Penjaringan Balon Walikota/Wakil Walikota yang diusung PKS. Proses penjaringan dari awal sampai akhir akan dilakukan selama bulan Mei 2024.

Hal itu terungkap pada momen Halal Bi Halal sekaligus syukuran Milad PKS ke-22 yang diselenggarakan di Gedung Swan di Jl. Gatot Subroto, Kota Tegal (5/5/2024).

Acara tersebut dihadiri kurang lebih 500 peserta. Hadir diantaranya Ketua Badan Pembinaan Wilayah (BPW) PKS Jatijaya Abdul Fikri Faqih, segenap pengurus DPD, DPC, dan DPRa, Perwakilan RKI serta Calon Anggota Dewan PKS yang ikut kontestasi pada Pemilu Legislatif yang lalu.

Berikut jadwal Tahapan penjaringan bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Tegal yang akan diusung PKS Kota Tegal yang disampaikan oleh Sekretaris DPD PKS Rd. Muhammad Danil Mujib, S. Kom.

PKS Buka Tahapan Penjaringan Kontestan Pilkada Kota Tegal

Sosialisasi 5-7 Mei 2024, Pengambilan formulir 8-15 Mei 2024, Pengembalian formulir 10-17 Mei 2024, fit and Proper test 23-24 Mei 2024, dan Pemira Berbasis UPA 30 Mei 2024.

“Proses penjaringan ini membutuhkan waktu sebulan. Selanjutnya penyerahan hasil fit and proper test dan pemira ke DPW pada tanggal 1 Juni 2024,” jelas Danil.

Danil menjelaskan, tahapan ini akan menjaring 2 nama yang diserahkan ke DPW PKS. DPD PKS Kota Tegal hanya terlibat secara teknis, sebab selanjutnya mekanisme menjadi domain DPW.

Menurut Ketua DPD PKS Kota Tegal H. Amiruddin, Lc sebelumnya memang sudah ada nama-nama kader yang siap diusung PKS. Sudah ada 6 nama, tapi itu baru komunikasi yang disampaikan secara lisan. Melalui penjaringan ini artinya nantinya nanti bisa jadi akan ada kader lain yang akan mendaftar sehingga jumlah kader yg mendaftar bisa jadi lebih dari 6 orang.

“Kita tidak menutup peluang kader yang punya keinginan utk dpt dicalonkan dari PKS. Yang penting mereka siap untuk menjalani mekanisme penjaringan dan siap menerima apapun hasil keputusan dalam proses penjaringan ini. Bahkan masyarakat umum jg kita beri kesempatan utk mendaftar selama mrk bersedia dengan ketentuan ini,” ungkapnya.

Sebelumnya diberitakan PKS menyatakan kesiapan untuk mengusung kader untuk maju. Pilkada Kota Tegal. PKS bahkan secara terbuka siap berkoalisi dengan partai lain yang memiliki kesamaan visi untuk perbaikan Kota Tegal.

Reporter: Imam

Paguyuban Elektro Printing Pengadegan Purbalingga l Dukung Kapolda Ahmad Luthfi Sebagai Calon Gubernur Jawa Tengah 2024

 

Purbalingga, – KABAR EKSPRES II Imam Susanto Ketua paguyuban Elektro printing Kecamatan Pengadegan Kabupaten Purbalingga, secara tegas mendukung Kapolda Ahmad Luthfi untuk maju sebagai calon gubernur Jawa Tengah dalam kontestasi Pilkada 2024. (6/5/2024).

Dalam konferensi pers yang diadakan hari ini, Bambang menyampaikan bahwa pilihan untuk mendukung Kapolda Ahmad Luthfi sebagai calon gubernur didasarkan pada pertimbangan akan kepemimpinan yang kuat dan integritasnya yang teruji.

Menurutnya, sebagai Kapolda, Ahmad Luthfi telah menunjukkan dedikasi yang tinggi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Jawa Tengah.

Paguyuban Elektro Printing Pengadegan Purbalingga l Dukung Kapolda Ahmad Luthfi Sebagai Calon Gubernur Jawa Tengah 2024

Kami percaya bahwa Kapolda Ahmad Luthfi memiliki visi dan misi yang jelas untuk memajukan Jawa Tengah ke arah yang lebih baik. Kita butuh pemimpin yang memiliki pengalaman dan komitmen untuk melayani masyarakat dengan baik,” ujar Imam susanto

Tokoh salah satu paguyuban Di Kecamatan Pengadegan yang merupakan salah satu Tokoh masyarakat yang memiliki pengaruh di wilayah Pengadegan umumnya Purbalingga, berharap bahwa dengan dukungan dari berbagai elemen masyarakat, Kapolda Ahmad Luthfi dapat memberikan kontribusi positif bagi kemajuan Jawa Tengah.

Hingga saat ini, belum ada komentar resmi dari Kapolda Ahmad Luthfi terkait dukungan ini. Namun demikian, dukungan dari berbagai elemen masyarakat seperti paguyuban Elektro Printing dapat menjadi modal penting dalam memperkuat posisinya dalam persaingan politik menjelang Pilkada 2024.

Reporter: Sugeng Z

SYUKURAN MENDAPATKAN GELAR Dr SUPRIYATNO MM.Pd

Cilacap, – KABAR EKSPRES II Syukuran dalam rangka mendapatkan gelar Dr Supriyatno MM.Pd kemarin pada hari Jumat berlangsung sangat meriah yang diawali pada jam 16, 00 di adakan tahlilan bersama masyarakat umum dan lingkungan sekitar .Yang dilaksanakan di kediaman Dr Supriyatno MM.Pd Dusun tambakreja kecamatan Kedungreja kabupaten Cilacap. (3/5/2024).

Yang hadir dalam acara syukuran tersebut dari tamu undangan di antaranya PJ Bupati Cilacap Awaluddin Muuri AP.MM,Satmoko Kadin kabupaten Cilacap ,Dispermades kab Cilacap ,wakil ketua DPRD kab Cilacap MUSTANGIN. Serta camat , korwil Se kab cilacap ,para guru ,kades,dan para tamu undangan lainya .Serta masyarakat umum dan lingkungan sekitar desa tambakreja kec kedungreja

SYUKURAN MENDAPATKAN GELAR Dr SUPRIYATNO MM.Pd

Dalam sambutanya Dr Supriyatno MM.Pd mengatakan bahwa Sanya ntuk mendapatkan gelar Dr (Doktor) itu sangat melelahkan dari mulai sekolah SD,Mts, Dr Supriyatno MM.Pd adalah anak yg tidak kenal lelah dan tidurpun sering di masjid menginjak SMA Dr Supriyatno MM.Pd sudah mulai ikut mencari duit untuk biaya sekolah yaitu dengan jalan dalam bahasa Jawa bawon sampai jauh ke kandang macan (sekarmayang) dengan membuat rombongan untuk memetik padi satu rombongan terdiri dari 4 orang setiap sudah jam 11siang mereka itu menyuruh saya pulang untuk berangkat sekolah .ahirnya sayapun karena kewajiban untuk sekolah saya nurut berangkat sekolah. Yg saya sukai dari rombongan saya hasil metik padi itu hasilnya tetap di bagi 4 walaupun saya hanya ikut setengah hari begitu dan begitu seterusnya .Lulus SMA saya kuliah dan alhamdulilah karena saya mendapatkan beasiswa saya di biayai oleh pemerintah sampai dengan s2 setelah itu saya melanjutkan ke s3 selama 10 Thn dan alhamdulilah saya sekarang bisa mendapatkan gelar Doktor .Ucap Dr Supriyatno MM.Pd dalam sambutanya .

Dalam acara syukuran ini Dr Supriyatno MM.Pd juga mengadakan nonton bareng wayang kulit semalam suntuk dengan dua dalang sekaligus yang masih kuliah dengan lakon GATOTKACA WINISUDA.

Reporter: Nasir salasa

Ria Setiawan Bersuara KARANG Moncol Purbalingga Dukung Kapolda Ahmad Luthfi Maju Sebagai Gubernur Jawa Tengah 2024

Purbalingga, – KABAR EKSPRES II Ketua Ikatan Remaja Karang moncol kecamatan Karang Moncol Purbalingga ,Ria setiawan secara terbuka menyatakan dukungannya terhadap Kapolda Jawa Tengah, Ahmad Luthfi, untuk maju sebagai calon gubernur Jawa Tengah dalam pemilihan mendatang. Dalam pernyataannya, Ria setiawan mengungkapkan keyakinan dan kepercayaannya bahwa kepemimpinan Kapolda Luthfi akan membawa Jawa Tengah menuju masa depan yang lebih baik.

Kepemimpinan Kapolda Ahmad Luthfi selama ini telah mendapat apresiasi yang luas dari berbagai kalangan masyarakat, termasuk di wilayah Purbalingga Ria setiawan menyebutkan bahwa ketegasan, integritas, dan komitmen Kapolda Luthfi dalam menjalankan tugasnya memberikan gambaran yang kuat akan kemampuannya untuk memimpin Jawa Tengah ke arah yang lebih baik.

Ria Setiawan Bersuara KARANG Moncol Purbalingga Dukung Kapolda Ahmad Luthfi Maju Sebagai Gubernur Jawa Tengah 2024

Menurut Ria setiawan Purbalingga Ketua Remaja Karang Moncol (IRKM)yang juga memiliki pengaruh di wilayahnya, Kapolda Luthfi adalah sosok yang memiliki visi yang jelas dan program-program yang terukur untuk memajukan Jawa Tengah. Dukungan dari Ketua Ikatan Remaja Karang Moncol diharapkan dapat memberikan dorongan moral dan dukungan publik yang lebih luas bagi Kapolda Ahmad Luthfi dalam perjalanannya menuju pencalonan sebagai gubernur Jawa Tengah.

Dalam konteks politik lokal, dukungan dari Ria setiawan memiliki bobot yang signifikan dalam memengaruhi opini dan arah dukungan masyarakat. Karena itu, dukungan terhadap Kapolda Ahmad Luthfi dari tokoh masyarakat seperti Ria setiawan dapat menjadi momentum penting dalam perjalanan politiknya.

Dengan dukungan yang semakin menguat dari berbagai elemen masyarakat, Kapolda Ahmad Luthfi nampaknya memiliki potensi yang besar untuk menjadi salah satu kandidat yang kuat dalam kontestasi politik mendatang di Jawa Tengah. Namun, segala keputusan akhir tetap berada di tangan masing-masing individu dan partai politik yang terlibat.

Rerporter: Sugeng z.

Irjen Pol Ahmad Lutfhi Sosok yang Bermasyarakat Dengan Program Polisi Hadir Ciptakan Kamtibmas Kondusif

Batang, – KABAR EKSPRES II Polda Jateng, Irjen Pol Ahmad Lutfhi hadir bersama warga Kabupaten Batang dalam acara Reuni Trabas Kamtibmas bersama Kapolda Jateng di Kabupaten Batang Tahun 2024, kegiatan berlangsung di Lapangan Desa Kemiri Barat Kec Subah Kabupaten Batang. Minggu (5/5/2024)

Hadir dalam kegiatan adalah PJU Polda Jateng, Ibu Pj Bupati Batang Dra. Lani Dwi Rejeki, Dandim Batang Letkol Inf Ahmad Alam Budiman, para Kapolres jajaran ekswil Pekalongan serta para tokoh masyarakat

Drs. K. H. Sulthon Syair (Gus Sulthon) dari Ponpes TPI Al Hidayah dalam sambutan nya berterima kasih atas perhatian Irjen Pol Ahmad Lutfhi, di sampaikan juga bahwa salah satu kriteria ideal yang harus di miliki oleh seorang Pemimpin ada pada Irjen Pol Ahmad Lutfhi Kapolda Jateng saat ini

Drs. K. H. Sulthon Syair Menyebut Kriteria Pemimpin Ideal Sudah Dicontohkan Irjen Pol Ahmad Lutfhi Sebagai Sosok yang Bermasyarakat

“ beliau ini (Irjen Pol Ahmad Lutfhi) sosok yang senantiasa memasyarakat, selalu berkumpul dengan masyarakat kita di Kabupaten Batang khususnya dan di Jawa Tengah pada umumnya “ ungkap Gus Sulthon

Gus Sulthon kembali menjelaskan “ ini sesuatu yang sangat baik dan layak untuk dicontoh kita semua karena bagaimana pemimpin bisa memimpin daerah sudah dicontohkan oleh bapak Kapolda Irjen Pol Ahmad Lutfhi yang tanpa lelah, tanpa lihat waktu selalu hadir di tengah-tengah kita “

Sementara itu dalam sambutan nya Irjen Pol Ahmad Lutfhi menyampaikan bahwa kegiatan Reuni Trabas Kamtibmas mampu menciptakan rasa Persatuan dan Kesatuan

“ lewat Reuni Trabas Kamtibmas kita ciptakan Persatuan dan Kesatuan yang akan kita bawa kemanapun kita berada “ kata Irjen Pol Ahmad Lutfhi

“ Saya yakin dan percaya wilayah Jawa Tengah akan Gemah ripah loh jinawi Toto Tentrem Kerto Raharjo, Baldatun Thoyyibatun Wa Rabbun Ghofur (dapat diartikan bahwa baldatun thayyibatun wa rabbun ghafur adalah sebuah negeri yang mengumpulkan kebaikan alam dan kebaikan perilaku penduduknya. Secara lebih luas, ialah sebuah negeri yang mengumpulkan kebaikan dunia dan akhirat) “ ungkap Irjen Pol Ahmad Lutfhi

Dalam kegiatan tersebut Irjen Pol Ahmad Luthfi juga mengadakan Bhakti Kesehatan, Bhakti Sosial kepada 300 masyarakat, pemberian peralatan bagi penyandang Disabilitas juga Sumbangan pembangunan Masjid Jami Darussalam sebesar Rp. 50.000.000.- ( lima puluh juta rupiah) berikut material nya

Di kutip dari beberapa sumber diketahui sebelum menjadi Kapolda Jateng, Irjen pol Ahmad Luthfi pernah menjabat sebagai Kapolres Batang, semasa menjabat beliau di kenal sangat dekat dengan masyarakat lewat Kegiatan kegiatan antara lain Trabas Kamtibmas.

Reporter: Imam

Polsek Sukorejo Patroli Malam Lakukan Tindakan Tegas Terhadap Warung Yang Menjual Miras

KENDAL, – KABAR EKSPRES II Patroli malam personel Polsek Sukorejo kembali mendatangi warung – warung yang diduga menjual minuman keras (Miras), petugas mendatangi sejumlah warung yang menurut informasi warga diduga menjual Miras di wilayah hukum Polsek Sukorejo, Minggu (5/5/2024).

Kapolsek Sukorejo AKP Agus Wibowo menyampaikan bahwa kegiatan patroli dialogis di pertokoan ini untuk menciptakan Harkamtibmas dalam upaya mencegah penjualan minuman keras yang mana adanya laporan dari masyarakat bahwa di warung tersebut disinyalir menjual miras.

“Kami langsung mengajak anggota untuk melaksanakan pengecekan terhadap warung milik Kuswanto di Desa Bejen yang dilaporkan oleh masyarakat, dan anggota melaksanakan patroli dialogis serta menemui langsung kepada pemilik warung setelah melaksanakan pengecekan diwarung tersebut pemeriksaan hasilnya nihil dan tidak ditemukan minuman keras,” jelas AKP Agus Wibowo.

Polsek Sukorejo Patroli Malam Lakukan Tindakan Tegas Terhadap Warung Yang Menjual Miras

Dalam patroli tersebut anggota patroli Polsek Sukorejo juga menghimbau kepada pemilik warung agar tidak menjual barang barang yang dapat melanggar hukum seperti halnya minuman keras.

“Kita ciptakan Kecamatan Sukorejo kondusif, aman, tertib dan nyaman. Untuk itu kami mengajak semua lapisan masyarakat apabila melihat mengetahui keresahan masyarakat dapat segera menghubungi kami, baik di Polsek maupun di Polres,” ujarnya.

Reporter: Imam