Ketum IMI Bamsoet: IMI Siap Gelar Kejuaraan Motocross Dunia MXGP dan Kejuaraan e-Karting di IKN Nusantara

JAKARTA, – KABAR EKSPRES II Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar dan Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo mengungkapkan, IMI bersama Kementerian PUPR akan menghadirkan Kejuaraan e-Karting di IKN Nusantara, pada Oktober 2024. Melanjutkan kesuksesan Elektrik Karting Race 2023 yang diselenggarakan IMI bersama Kementerian PUPR pada Desember 2023 lalu di Sirkuit EV PUPR Bandung, Jawa Barat.

Untuk mempersiapkan Kejuaraan e-Karting di IKN Nusantara, IMI bersama Kementerian PUPR akan segera membangun sirkuit EV di IKN Nusantara, menyesuaikan kesuksesan pembangunan sirkuit EV PUPR di Bandung, Jawa Barat, dengan memiliki panjang 986 meter dan lebar 8 meter. Sirkuit EV tersebut menerapkan beberapa teknologi perkerasan jalan, seperti aspal porous, aspal plastik, aspal karet, beton porous, perkerasan Fly Ash Bottom Ash (FABA), dan timbunan ringan.

“Kehadiran sirkuit EV menjadi wadah bagi masyarakat IKN Nusantara dalam menyalurkan hobi balapnya, sehingga dari IKN Nusantara dapat lahir atlet balap berkualitas internasional yang dapat mengharumkan nama bangsa. Sekaligus menjadi destinasi sport automotive tourism yang dapat memberikan multiplier effect economy bagi masyarakat,” ujar Bamsoet dalam Rapat Pleno ke-2 IMI Tahun 2024, di Jakarta, Rabu (24/4/2024).

Hadir para pengurus IMI Pusat antara lain, Badan Pengawas sekaligus Plt Bendahara Umum Jeffrey JP, Wakil Ketua Umum Organisasi M. Riyanto, Wakil Ketua Umum Olahraga Mobil Ananda Mikola, Wakil Ketua Umum IT/Digital Tengku Irvan Bahran, Wakil Ketua Umum Hubungan Antar Lembaga Junaidi Elvis, Wakil Ketua Umum Promosi dan Komersil Effendy Gunawan, serta para Direktur dan Ketua Komisi lainnya.

Ketum IMI Bamsoet: IMI Siap Gelar Kejuaraan Motocross Dunia MXGP dan Kejuaraan e-Karting di IKN Nusantara

Ketua DPR RI ke-20 dan mantan Ketua Komisi III DPR RI bidang Hukum, HAM, dan Keamanan ini menjelaskan, berkat koordinasi intens dengan KONI Pusat, IMI juga berhasil meloloskan cabang olahraga bermotor Mini 4WD atau yang dikenal dengan balap Tamiya, sebagai salah satu cabang olahraga ekshibisi pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 Aceh – Sumatera Utara, 8-20 September 2024. Mempertandingkan dua nomor pertandingan, yakni Indonesia Dumper Class (IDC) dan Indonesia Open Class (IOC).

“Kehadiran cabang olahraga bermotor Mini 4WD di PON tidak lepas karena mainan Tamiya yang populer di dekade 1990-an, hingga kini tetap digandrungi para kawula muda hingga dewasa. Balapan Tamiya tidak ubahnya seperti balapan mobil. Butuh skill mumpuni, khususnya dalam melakukan modifikasi berbagai komponen, dari mulai dinamo, sasis, hingga ban,” jelas Bamsoet.

Ketua Dewan Pembina Depinas SOKSI dan Kepala Badan Polhukam KADIN Indonesia ini menerangkan, pada tahun 2024 ini, IMI juga kembali turut memfasilitasi penyelenggaraan MotoGP, pada 27-29 September 2024 di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok, NTB. Ditargetkan mampu mendatangkan ratusan ribu penonton. Pada tahun 2023 lalu, MotoGP Mandalika mampu menghadirkan sekitar 103 ribu penonton sepanjang tiga hari balapan. Naik dari gelaran MotoGP Mandalika 2022 yang mendatangkan 102.801 penonton.

“Indonesia juga kembali menggelar 2 seri Kejuaraan Motocross Dunia MXGP 2024. Yakni pada 30 Juni 2024 di Sirkuit Internasional Samota, Sumbawa, dan di Sirkuit Internasional Selaparang, Lombok, 7 Juli 2024. Tidak banyak negara mendapat kesempatan menjadi tuan rumah dua seri MXGP. Musim ini, hanya Indonesia dan Italia yang menjadi tuan rumah 2 seri beruntun MXGP 2024. Italia pada seri 3 dan 4. Indonesia pada seri 11 dan 12,” pungkas Bamsoet.

Red

Puluhan Sepeda Motor Curian Diamankan, Polsek Tambora Amankan 3 Pelaku Curanmor

Jakarta Barat, – KABAR EKSPRES II Unit Reserse Kriminal (Reskrim) Polsek Tambora berhasil mengungkap tindak pidana pencurian sepeda motor (curanmor) yang meresahkan.

Dalam pengungkapan ini, puluhan sepeda motor berbagai merk berhasil diamankan petugas.

Kapolsek Tambora Polres Metro Jakarta Barat, Kompol Donny Agung Harvida, menjelaskan bahwa pengungkapan ini dimulai dari adanya laporan masyarakat yang kehilangan sepeda motor.

“Ini bermula dari laporan masyarakat yang kehilangan sepeda motor,” ujarnya pada Rabu (24/4/2024).

Kanit Reskrim Polsek Tambora, AKP Rachmad Wibowo, menyebutkan bahwa sepeda motor hasil pencurian diamankan di beberapa wilayah.

“Barang bukti kendaraan motor yang didapatkan oleh Unit Reskrim jumlahnya puluhan, ada banyak,” tuturnya.

Polsek Tambora Ungkap Kasus Curanmor, Puluhan Sepeda Motor Diamankan

Dalam pengungkapan ini, petugas berhasil menangkap tiga orang pelaku curanmor.

“Sementara yang diamankan 3 orang tersangka. Penangkapannya dilakukan pada hari Sabtu kemarin di daerah Krendang, Tambora,” tukasnya.

Saat ini, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan mendalam terkait kasus curanmor tersebut.

Tidak menutup kemungkinan akan ada penambahan pelaku curanmor yang saat ini masih dalam pengejaran.

Red/Humas

Ketua MPR RI Bamsoet Bamsoet Apresiasi 18 Pengurus IMI Terpilih Sebagai Anggota Legislatif

JAKARTA, – KABAR EKSPRES II Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar dan Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo mengungkapkan, dalam kontestasi Pemilu Legislatif 2024, enam Ketua IMI Provinsi serta 1 Ketua Dewan Pembina IMI Provinsi mendapatkan kepercayaan menjadi wakil rakyat di DPR.

Selain itu, empat mantan Ketua IMI Provinsi juga terpilih menjadi anggota DPR RI, 4 Ketua IMI Provinsi terpilih menjadi anggota DPRD Provinsi; dan 1 Ketua IMI Provinsi terpilih menjadi anggota DPRD Kabupaten/Kota.

Ketua IMI Provinsi yang dipercaya menjadi wakil rakyat di DPR RI yakni, Rizki Faisal (Kepulauan Riau, dari Partai Golkar), Daniel Muttaqin (Jawa Barat, dari Partai Golkar), Yuliansyah (Kalimantan Barat, dari Partai Gerindra), Gavriel Putra Novanto (NTT, dari Partai Golkar), Rio Dondokambey (Sulawesi Utara, dari PDI Perjuangan), Rudi Masse (Sulawesi Selatan, dari Partai Nasdem). Ada juga Musa Rajekshah (Ketua Dewan Pembina IMI Sumatera Utara, dari Partai Golkar).

Empat orang mantan Ketua IMI Provinsi yang masih berperan dalam kepengurusan IMI di provinsinya, juga dipercaya masuk DPR RI. Yakni, Ryco Medoza (mantan Ketua IMI Lampung 2 periode, dari Partai Golkar), TB Hairul Jaman (mantan Ketua IMI Banten 2 periode, dari Partai Golkar), Tomi Mano (mantan Ketua IMI Papua 2 periode, dari Partai PDI Perjuangan), dan Yan P Mandes (mantan Ketua IMI Papua 1 periode, dari Partai Gerindra).

“Membuktikan bahwa kader IMI selain lintas profesi, juga lintas partai politik. Sekaligus membuktikan bahwa perbedaan profesi maupun politik tidak menghalangi kita untuk bergotongroyong memajukan olahraga dan mobilitas otomotif di Indonesia. Hal ini juga menunjukan betapa kuatnya networking IMI yang tersebar di berbagai cabang kekuasaan negara, dari tingkat pusat hingga daerah,” ujar Bamsoet dalam Rapat Pleno ke-2 IMI Tahun 2024, di Jakarta, Rabu (24/4/2024).

Ketua MPR RI Bamsoet Bamsoet Apresiasi 18 Pengurus IMI Terpilih Sebagai Anggota Legislatif

Hadir para pengurus IMI Pusat antara lain, Badan Pengawas sekaligus Plt Bendahara Umum Jeffrey JP, Wakil Ketua Umum Organisasi M Riyanto, Wakil Ketua Umum Olahraga Mobil Ananda Mikola, Wakil Ketua Umum IT/Digital Tengku Irvan Bahran, Wakil Ketua Umum Hubungan Antar Lembaga Junaidi Elvis, Wakil Ketua Umum Promosi dan Komersil Effendy Gunawan, serta para Direktur dan Ketua Komisi lainnya.

Ketua DPR RI ke-20 dan mantan Ketua Komisi III DPR RI bidang Hukum, HAM, dan Keamanan ini menjelaskan, selain hadir di tingkat provinsi, hingga April 2024 ini kepengurusan IMI juga telah hadir di 221 kabupaten/kota. IMI juga memiliki 34 MoU dengan berbagai perusahaan, yang memberikan beragam fasilitas kepada para pemilik KTA IMI. Tercatat pada periode 1 Januari – 4 April 2024, sudah 5.601.000 Kartu Tanda Anggota (KTA) Pro, dan 856.000 KTA Mobility.

“Antara lain, kerjasama dengan PT Kereta Api Logistik mengenai pengiriman barang dengan kereta api, kerjasama dengan Citilink dan Garuda mengenai pelayanan penerbangan, kerjasama dengan asuransi Sinar Mas mengenai program Simas Personal Accident, dan kerjasama dengan RS Siloam dan RS Premier Bintaro mengenai pelayanan kesehatan,” jelas Bamsoet.

Ketua Dewan Pembina Depinas SOKSI dan Kepala Badan Polhukam KADIN Indonesia ini menerangkan, untuk semakin memberikan kemudahan kepada para anggota IMI, di aplikasi Gaspol by IMI akan ditambahkan fitur e-Wallet (dompet digital). Sehingga memudahkan para pengguna dalam melakukan transaksi elektronik. Masih di sektor IT dan Digitalisasi, setelah sukses menghadirkan P1 Digital Motorsport di Blackstone Garage, IMI Pusat bersama IMI Provinsi akan menghadirkan P1 Digital Motorsport di setiap daerah.

“Modal yang diperlukan tidak terlalu besar, satu unit simulator balap sekitar Rp 100 jutaan. Penggemar balap virtual sangat besar, sehingga balik modalnya diprediksi tak akan lebih dari satu tahun. Selain dari sisi bisnis, kehadiran P1 Digital Motorsport di berbagai daerah juga sebagai wadah pendidikan dan pembibitan kepada para pembalap maupun masyarakat umum agar bisa lebih mengenal dunia balapan maupun safety driving and safety riding melalui simulator,” pungkas Bamsoet.

Reporter: Casroni

Ketum IMI Bamsoet Bersama Jakpro Siapkan Pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Otomotif Pulomas Jakarta

JAKARTA, – KABAR EKSPRES II Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar dan Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo mengungkapkan, IMI bekerjasama dengan JakPro sedang menjajaki persiapan pemanfaatan kawasan Pulomas, Jakarta yang dimiliki JakPro untuk dikembangkan menjadi Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) otomotif.

Sehingga dapat memberikan kontribusi yang signifikan dalam pengembangan olahraga dan mobilitas otomotif.

“Melalui KEK Otomotif Pulomas, para pembalap akan lebih mudah memasukan kendaraan balap dan sparepartnya dari luar negeri. Tidak seperti saat ini, untuk mengikuti FIA Asia Pacific Rally Championship 2023 lalu di Danau Toba, Sumatera Utara, para pereli kesulitan mengurus izin masuk kendaraan balapnya. Nantinya, melalui keberadaan KEK Otomotif Pulomas, pembalap dapat dengan mudah memasukan dan menyimpan kendaraan balapnya disana. Kemudahan tersebut pada akhirnya akan membuat Indonesia bisa lebih banyak lagi menyelenggarakan kejuaraan balap internasional,” ujar Bamsoet dalam Rapat Pleno ke-2 IMI Tahun 2024, di Jakarta, Rabu (24/4/2024).

Ketum IMI Bamsoet Bersama Jakpro Siapkan Pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Otomotif Pulomas Jakarta

Hadir para pengurus IMI Pusat antara lain, Badan Pengawas sekaligus Plt Bendahara Umum Jeffrey JP, Wakil Ketua Umum Organisasi M Riyanto, Wakil Ketua Umum Olahraga Mobil Ananda Mikola, Wakil Ketua Umum IT/Digital Tengku Irvan Bahran, Wakil Ketua Umum Hubungan Antar Lembaga Junaidi Elvis, Wakil Ketua Umum Promosi dan Komersil Effendy Gunawan, serta para Direktur dan Ketua Komisi lainnya.

Ketua DPR RI ke-20 dan mantan Ketua Komisi III DPR RI bidang Hukum, HAM, dan Keamanan ini menjelaskan, KEK Otomotif Pulomas juga bisa memberikan kemudahan kepada para pecinta otomotif dari luar negeri yang ingin menggunakan kendaraannya dalam kegiatan touring di Indonesia. Sehingga bisa menarik lebih banyak lagi para wisatawan datang ke Indonesia.

“Menandakan bahwa kehadiran KEK Otomotif Pulomas dapat mendorong investasi dan menciptakan pusat pertumbuhan ekonomi baru di Jakarta. Dalam konteks olahraga otomotif, KEK dapat mendukung pertumbuhan komunitas balap motor dan sport tourism melalui penyediaan fasilitas kendaraan balap dan sparepartnya,” jelas Bamsoet.

Ketua Dewan Pembina Depinas SOKSI dan Kepala Badan Polhukam KADIN Indonesia ini menerangkan, untuk mendukung KEK Otomotif Pulomas, IMI juga sedang menjajaki kerjasama dengan Kementerian Keuangan, Kementerian Perindustrian, Kementerian Perdagangan, Direktorat Jenderal Bea dan Cukai, serta pihak terkait lainnya untuk mempersiapkan peraturan mengenai permohonan flow impor kendaraan balap.

Dalam rancangan yang disiapkan, setiap orang yang ingin memasukan kendaraan balap ke Indonesia wajib melakukan pendaftaran di IMI. Sehingga IMI bisa melakukan berbagai verifikasi. Antara lain verifikasi kendaraan untuk memastikan kesesuaian dengan kompetisi/kejuaraan, serta verifikasi kejuaraan dan kelas yang diikuti. Setelah proses verifikasi selesai, IMI akan melaporkan hasilnya kepada Bea Cukai, KONI, dan pihak terkait lainnya.

“Selanjutnya, pihak yang ingin memasukan kendaraan balap tersebut membayar PPH dan PPN, serta berbagai kebutuhan administrasi lainnya. Setelah itu, prosesnya selesai dan kendaraan balap bisa masuk dengan mudah ke Indonesia untuk dipergunakan sebagaimana mestinya. Pembalap dan timnya tidak mendapatkan kesulitan seperti yang selama ini sering terjadi. Dunia olahraga dan mobilitas otomotif Indonesia juga dapat melaju pesat,” pungkas Bamsoet.

Red

Kejati Menetapkan 1 Orang Tersangka Dugaan Tindak Pidana Korupsi Dalam Pengelolaan Dana Pensiun Bukit Asam Tahun 2013 s/d 2018

Jakarta, – KABAR EKSPRES II Penyidik Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta kembali menetapkan 1 (satu) Tersangka dalam perkara Dugaan Tindak Pidana Korupsi Dalam Pengelolaan Dana Pensiun Bukit Asam Tahun 2013 s/d 2018 yakni MS berdasarkan Surat Penetapan Tersangka Nomor : TAP-4162/M.1/Fd.1/04/2024 tanggal (23/4/2024).

Bahwa Tersangka MS selaku Direktur Investasi dan Pengembangan Dana Pensiun Bukit Asam Tahun 2015 s.d. 2017 bersama-sama dengam Tersangka ZH (telah dilakukan penahanan) selaku Direktur Utama Dana Pensiun Bukit Asam telah melakukan Penempatan Investasi pada Reksadana (Reksadana Millenium Equity Growth Fund dan Millenium Dynamic Equity Fund), Saham LCGP dan Saham ARTI yang tidak didasari Memorandum Analisis Investasi (MAI) sebagaimana yang disyaratkan dalam Pedoman Operasional Investasi Dana Pensiun Bukit Asam, melainkan investasi Reksadana Millenium Equity Growth Fund dan Reksadana Millenium Dynamic Equity Fund dilakukan berdasarkan kesepakatan dengan Tersangka AC (telah dilakukan penahanan) selaku owner PT. Millenium Capital Manajemen (PT. MCM), investasi Saham LCGP dilakukan berdasarkan kesepakatan dengan Tersangka SAA (telah dilakukan penahanan) selaku perantara (broker), dan investasi Saham ARTI dilakukan berdasarkan kesepakatan dengan Tersangka RH (telah dilakukan penahanan) selaku Konsultan Keuangan PT. Rabu Prabu Energy, dimana kesepakatan-kesepakatan menjanjikan akan dibeli kembali dengan keuntungan antara 12% sampai dengan 25 % yang dituangkan dalam Surat Kesepakatan namun ketika jatuh tempo keuntungan yang dijanjikan tidak pernah terealisasi, selain itu Tersangka MS menandatangani Instruksi/perintah agar Bank Custodion melakukan pembayaran transaksi saham LCGP dan ARTI sehingga Dana Pensiun Bukit Asam mengalami kerugian.

Kejati Menetapkan 1 Orang Tersangka Dugaan Tindak Pidana Korupsi Dalam Pengelolaan Dana Pensiun Bukit Asam Tahun 2013 s/d 2018

Bahwa perbuatan Tersangka MS bertentangan dengan ketentuan perundang-undangan antara lain: UU Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara, UU Nomor 19 Tahun 2003 tentang Badan Usaha Milik Negara, Permen BUMN Nomor PER-01/MBU/2011 tentang Penerapan Tata Kelola Perusahaan yang Baik, Keputusan Ketua Bapepam-LK Nomor KEP-712/BL/2012 tentang Pemeringkatan Efek Bersifat Utang dan /atau Sukuk, Peraturan OJK Nomor 24/POJK.04/2014 tentang Pedoman Pelaksanaan Fungsi-Fungsi Manajer Investasi, Peraturan OJK Nomor 3/ POJK.05 tahun 2015 tanggal 31 Maret 2015 tentang Investasi Dana Pensiun, Pedoman Operasional Investasi Dana Pensiun Bukit Asam Nomor QP: DPBA: INV: 05:00 tanggal 29 September Tahun 2008 dan Keputusan Direksi PT Bukit Asam (Persero), Tbk. Nomor: 188/KEP/Int-0100/PGH.09.08/2016 tanggal 8 april 2016 tentang Arahan Investasi Dana Pensiun Bukit Asam yang mengakibatkan kerugian keuangan negara sebesar Rp.234.506.677.586.- (dua ratus tiga puluh empat miliar lima ratus enam juta enam ratus tujuh puluh tujuh ribu lima ratus delapan puluh enam rupiah) sebagaimana Laporan Hasil Audit Penghitungan Kerugian Keuangan Negara dari BPKP Perwakilan DKI Jakarta.

Pasal yang disangkakan untuk Tersangka MS adalah Pasal 2 ayat (1), Pasal 3, Jo. Pasal 18 ayat (1) Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2001 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi Jo. Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP Jo. Pasal 64 ayat (1) KUHP.

Bahwa dalam tahap penyidikan, Penyidik melakukan penahanan kepada Tersangka MS di Rutan Salemba Cabang Kejaksaan Agung untuk 20 (dua puluh) hari kedepan.

Reporter: Casroni

Iqbal Irsyad Disuruh Maju Andrew Suryali Jadi Ketua PWI Jaya?

Jakarta, – KABAR EKSPRES II Tidak berapa lama lagi, anggota PWI Jaya akan melangsungkan perhelatan akbar, pemilihan Ketua PWI Jaya dalam Konferensi Cabang Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) DKI Jakarta yang akan berlangsung, Kamis (25/4/2024).

Dalam pemilihan kali ini ada dua kandidat yang akan bertarung, Kesit Budi Handoyo dan Iqbal Irsyad.

Kesit B Handoyo, selama ini dikenal sebagai pengamat dan komentator sepak bola andal, sudah berkecimpung di organisasi PWI Jaya sejak hampir 20 tahun silam dan telah menjadi wartawan sekitar 30 tahun.

Wartawan olahraga senior ini pernah memimpin Seksi Wartawan Olahraga (Siwo) PWI Jaya pada periode 2004-2009, wakil sekretaris 2014-2019, dan sekretaris pada periode 2019-2024, mendampingi Sayid Iskandarsyah, yang menjadi Sekjen PWI Pusat pasca Kongres PWI di Bandung, September 2023.

Dalam proses menuju pemilihan ketua definitif melalui Konferprov, Kesit mengemban amanah sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua.

Iqbal Irsyad Disuruh Maju Andrew Suryali Jadi Ketua PWI Jaya?

“InsyaAllah dengan pengalaman yang saya peroleh selama ini saya akan berjuang untuk membuat kinerja organisasi PWI Jaya lebih baik ke depannya,” papar Kesit.

Sejumlah program telah disiapkan Kesit dalam program kerja mendatang, seperti memberikan asuransi tenaga kerja gratis untuk pemegang kartu anggota biasa PWI Jaya, dan pelatihan bagi seluruh wartawan PWI Jaya berupa bimbingan teknis dalam upaya menghadapi disrupsi teknologi digital dan membangun perumahan untuk anggota PWI Jaya.

Sementara, kandidat lainnya, Iqbal Irsyad, merupakan Sarjana lulusan Institut Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (IISIP) Jakarta dan tengah menempuh pendidikan Strata-2 (S2) dalam bidang Manajemen SDM di Universitas Bina Bangsa, berkomitmen memperkuat solidaritas anggota PWI DKI Jakarta melalui penguatan kelembagaan, pendidikan, advokasi, kesejahteraan, dan kepedulian sosial, guna menciptakan organisasi pers yang profesional, mandiri, dan bermartabat.

Sebagai pemimpin redaksi VOI.ID, Iqbal Irsyad mengungkap visi misinya untuk membawa PWI Jaya ke arah yang lebih baik di masa mendatang. Salah satu program prioritasnya adalah menggelar Uji Kompetensi Wartawan (UKW) Gratis, sebagai upaya mendukung pendidikan jurnalistik di tengah arus informasi yang begitu deras, terutama di media sosial.

Sementara, UKW PWI Pusat tengah dilanda prahara dengan terungkapnya dugaan penggelapan dana UKW sebesar kurang lebih Rp.2 M yang diduga dilakukan sejumlah pengurus teras PWI. Sehingga program UKW gratis yang diusung Iqbal Irsyad diragukan banyak pihak.

“Pasca skandal UKW dari BUMN, apakah masih ada perusahaan yang mau membiayai UKW gratis buat anggota PWI?” tanya sejumlah kalangan.

Iqbal Irsyad sendiri mengaku disuruh maju oleh pemilik VOI.ID, seorang pengusaha tambang dan pembangkit listrik terbarukan di Kalimantan, untuk bertarung menjadi Ketua PWI Jaya. Dalam penelusuran awak media, pemilik VOI.ID adalah Andrew Suryali.

“Saya tadinya tidak ingin maju, namun Bos saya menyuruh saya untuk maju di pemilihan Ketua PWI Jaya,” kata Iqbal kepada sejumlah pihak.

Kesit dan Iqbal, keduanya bukan orang baru di kepengurusan PWI Jaya. Kesit adalah Sekretaris PWI Jaya 2019-2024, sementara Iqbal menjabat bendahara. Kesit dan Iqbal berkompetisi untuk menggantikan posisi ketua yang ditinggalkan Sayid Iskandarsyah, kini Sekjen PWI Pusat.

Akankah prahara yang tengah terjadi di PWI Pusat akan berdampak kepada para kandidat, mengingat salah satu kandidat didukung penuh oleh salah satu pengurus PWI Pusat yang diduga terlibat penggelapan dana UKW bantuan dari BUMN?

Menurut informasi yang diperoleh awak media, dana UKW yang diselewengkan diduga digunakan juga untuk membeli suara dengan mengumpulkan KTA para pemilik suara agar memenangkan jagoan salah satu pengurus PWI Pusat yang bermasalah.

Repirter: Casroni

Terima Daulat Budaya Nusantara, Ketua MPR RI Bamsoet Dukung “Borobudur to Berlin. Global Cultural Journey: Spreading Tolerance and Peace”

JAKARTA, – KABAR EKSPRES II Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar dan Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo mendukung rencana touring kebudayaan, “Borobudur to Berlin. Global Cultural Journey: Spreading Tolerance and Peace”. Dilakukan budayawan Achmad Ibnu Wibowo, menggunakan sepeda motor. Didukung Daulat Budaya Nusantara.

Perjalanan dimulai pada 20 Mei 2024 dari Candi Borobudur, dan akan dilepas langsung oleh Bamsoet. Perjalanan selanjutnya akan dibagi dalam tiga etape. Fase 1 pada Mei – Oktober 2024. Fase 2 pada Maret – Desember 2025. Serta fase 3 pada Februari – Desember 2026. Mengunjungi sekitar 100 negara dalam lima benua.

“Touring ini sangat kental dengan simbol dan makna. Borobudur merupakan salah satu simbol peradaban dan kebudayaan dunia yang berasal dari Indonesia. Sedangkan Berlin dengan peristiwa runtuhnya tembok Berlin merupakan simbol dari runtuhnya perang dingin yang membawa dunia pada kebebasan. Karenanya, melalui touring ini diharapkan dapat semakin menyuburkan toleransi dan mendorong perdamaian dunia melalui jalur kebudayaan,” ujar Bamsoet usai menerima budayawan Achmad Ibnu Wibowo bersama Daulat Budaya Nusantara, di Jakarta, Selasa (23/4/2024).

Terima Daulat Budaya Nusantara, Ketua MPR RI Bamsoet Dukung “Borobudur to Berlin. Global Cultural Journey: Spreading Tolerance and Peace”

Jajaran Daulat Budaya Nusantara yang hadir antara lain, KP. H. Teguh Haryono, KP. Benny Z. Kurniawan, Achmad Ibnu Wibowo, Much. Mucharom, KRT. Heris Heryanto, dan Faisal.

Ketua DPR RI ke-20 dan mantan Ketua Komisi III DPR RI bidang Hukum, HAM, dan Keamanan ini menjelaskan, di setiap negara yang disinggahi, akan diselenggarakan malam kebudayaan. Bekerjasama dengan KBRI serta para budayawan dari negara setempat. Sehingga bisa mensosialisasikan pentingnya toleransi dan perdamaian sebagai nilai-nilai fundamental. Berakar pada keyakinan bahwa di dunia ini kita tidak hidup sendirian. Sehingga kolaborasi dan gotong royong sangat diperlukan. Sebagaimana cerminan semboyan nasional Bhineka Tunggal Ika.

“Tidak hanya bertemu para budayawan, perjalanan ini juga akan mendokumentasikan wilayah yang dikunjungi melalui foto, film, video dokumenter yang akan dipublikasikan melalui beragam media sosial seperti youtube dan instagram. Termasuk menulis artikel untuk dipublikasikan ke beragam media secara periodik,” jelas Bamsoet.

Ketua Dewan Pembina Depinas SOKSI dan Kepala Badan Polhukam KADIN Indonesia ini menerangkan, selain touring Borobudur to Berlin, Daulat Budaya Nusantara juga menyelenggarakan beragam kegiatan budaya lain. Pada 7 Mei 2024 akan diselenggarakan wayangan, “Ruwatenang Nagarana. Membangun Peradaban Masyarakat Merdeka”, di Ndaleman Yudhonegaran, Yogyakarta. Dalang Ki Suwondo, menampilkan narasi Lakon Makukuhan yang mengisahkan Prabu Makukuhan, seorang raja titisan Bathara Wisnu, yang berkuasa di negara Purwacarita (Medhangkamulan).

“Ruwatan ini menjadi simbol proses pembebasan keburukan yang melingkupi kehidupan. Mengganti energi negatif dengan energi positif. Menjaga pelita budaya agar selalu menjadi jati diri bangsa,” pungkas Bamsoet.

Reporter: Casroni

Halal Bihalal Pemuda Pancasila, Bamsoet Apresiasi 48 Kader Terpilih Sebagai Anggota DPR RI dan 14 Anggota DPD RI 2024-2029

Halal Bihalal Pemuda Pancasial, Bamsoet Apresiasi 48 Kader Terpilih Sebagai Anggota DPR RI dan 14 Anggota DPD RI 2024-2029

JAKARTA, – KABAR EKSPRES II Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar dan Wakil Ketua Umum Pemuda Pancasila Bambang Soesatyo mengapresiasi keberhasilan para kader Pemuda Pancasila yang terpilih sebagai anggota legislatif, baik sebagai anggota DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi hingga DPRD Kabupaten/Kota. Tercatat sebanyak 48 anggota Pemuda Pancasila berhasil masuk sebagai anggota DPR RI dan 14 orang menjadi anggota DPD RI periode 2024-2029.

“Para kader Pemuda Pancasila yang terpilih sebagai anggota legislatif di tingkat nasional dan daerah pada Pemilu 2024 berasal dari berbagai partai politik. Membuktikan Pemuda Pancasila memiliki banyak kader yang berkompeten di dunia politik. Sekaligus menunjukan bahwa Pemuda Pancasila tidak kemana-mana, tapi ada dimana-mana,” ujar Bamsoet di Jakarta, Selasa (23/4/2024).

Halal Bihalal Pemuda Pancasial, Bamsoet Apresiasi 48 Kader Terpilih Sebagai Anggota DPR RI dan 14 Anggota DPD RI 2024-2029

Ketua DPR RI ke-20 dan mantan Ketua Komisi III DPR RI bidang Hukum, HAM, dan Keamanan ini menjelaskan, pada Pilpres tiga wakil ketua umum Pemuda Pancasila memegang peranan penting di tiga tim pemenangan capres-cawapres. Bamsoet melalui Partai Golkar mendukung Prabowo-Gibran, Ahmad M. Ali dari Partai Nasdem mendukung Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, serta Arsjad Rasjid sebagai ketua nasional Timses di Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

“Saat ini pun Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden KH Maruf Amin pun telah menjadi Anggota Kehormatan Pemuda Pancasila. Membuktikan bahwa antara nilai-nilai nasionalis dan nilai agamis bisa berbaur dalam rumah besar Pancasila. Karena nilai nilai Pancasila sesungguhnya tidak pernah bercampur dengan nilai-nilai nasionalisme maupun nilai-nilai agama,” kata Bamsoet.

Ketua Dewan Pembina Depinas SOKSI dan Kepala Badan Polhukam KADIN Indonesia ini menuturkan seluruh anggota Pemuda Pancasila siap mendukung serta mengawal pemerintahan presiden terpilih Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka yang akan dilantik pada tanggal 20 Oktober 2024. Termasuk terus menjadi garda terdepan dalam menjaga serta menegakan nilai-nilai luhur Pancasila sebagai ideologi, pandangan hidup dan dasar negara.

“Setiap kader Pemuda Pancasila harus mampu mentransformasikan diri menjadi cerminan nilai-nilai luhur Pancasila dalam paradigma wawasan kebangsaan. Dengan semboyan ‘Sekali Layar Terkembang, Surut Kita Berpantang’, setiap kader Pemuda Pancasila harus menjadi sumber daya nasional yang memelopori pelaksanaan internalisasi, aktualisasi, dan revitalisasi nilai-nilai Pancasila,” pungkas Bamsoet.

Reporter: Casroni

Ketua MPR RI Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Lakukan Rekonsiliasi Pasca Hasil Putusan MK, Waktu Bertanding Sudah Selesai, Kini Saatnya Bersanding.

JAKARTA, – KABAR EKSPRES II Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo meminta semua elemen bangsa menghormati dan mematuhi putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang menolak seluruh gugatan pasangan Capres Nomor urut 01 Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar dan pasangan Capres Nomor Urut 03 Ganjar Pranowo – Mahfud MD terkait sengketa perselisihan hasil Pilpres 2024. Terlebih, putusan MK tersebut sudah bersifat final dan mengikat.

“Mari kita hormati dan patuhi keputusan MK terkait sengketa perselisihan hasil Pilpres 2024. Kini saatnya kita dukung penuh pasangan Prabowo-Gibran untuk memimpin bangsa ini ke depan melanjutkan berbagai program pembungunan Jokowi. Karena seluruh tahapan hukum sudah dijalani sesuai aturan yang ada. Saatnya kita kembali bergandengan tangan. Tidak perlu ada lagi pengerahan massa. Pihak yang kalah harus legowo, yang menang harus merangkul. Waktu bertanding sudah selesai, kini saatnya untuk bersanding,” ujar Bamsoet di Jakarta, Senin (22/4/2024).

Ketua MPR RI Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Lakukan Rekonsiliasi Pasca Hasil Putusan MK, Waktu Bertanding Sudah Selesai, Kini Saatnya Bersanding.

Ketua DPR RI ke-20 dan mantan Ketua Komisi III DPR RI bidang Hukum, HAM, dan Keamanan ini mengajak semua pihak melakukan rekonsiliasi pasca putusan MK. Tidak ada lagi kubu 01, 02 atau 03. Persatuan dan kesatuan bangsa harus diutamakan diatas kepentingan pribadi atau kelompok.

“Kompetis pemilihan presiden telah selesai terlaksana. MK pun sudah memberikan keputusan terkait sengketa perselisihan hasil Pilpres 2024. Saatnya kita semua mengamalkan sila ke-3 Pancasila, yakni persatuan Indonesia. Kita harus bersatu kembali membangun sinergi dan kekuatan untuk kemajuan ummat, bangsa dan negara,” kata Bamsoet.

Dosen Tetap Pasca Sarjana Universitas Pertahanan RI (UNHAN) dan Kepala Badan Polhukam KADIN Indonesia ini menegaskan, mendukung penuh Presiden terpilih Prabowo Subianto merangkul semua partai politik bergabung dalam koalisi pemerintah. Sebagai pemenang Pilpres, Prabowo memiliki tanggungjawab besar untuk mempersatukan semua parpol dalam struktur pemerintahan. Seperti yang dilakukan Presiden Joko Widodo ketika memenangkan Pilpres 2019.

“Sekali lagi saya mendukung penuh jika Presiden terpilih Prabowo Subianto merangkul semua partai politik untuk masuk dalam koalisi. Terlebih, filosofi demokrasi di Indonesia tidak mengenal oposisi. Musyawarah untuk mufakat menjadi ciri khas berdemokrasi di Indonesia. Untuk checks and balances terhadap pemerintahan yang ada, dapat dilakukan tanpa oposisi melalui mekanisme sistem hukum ketatanegaraan yang ada,” pungkas Bamsoet.

Reporter: Casroni

JAM PIDSUS : Penyitaan PT RBT Beserta Sejumlah Asetnya Dalam Perkara Komoditas Timah

Jakarta, – KABAR EKSPRES II Tim Penyidik pada Direktorat Penyidikan Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (JAM PIDSUS) Senin 22 April 2024.

Didampingi Tim Badan Pemulihan Aset Kejaksaan Republik Indonesia melanjutkan proses penelusuran aset di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Dari hasil penelusuran, Tim Penyidik melakukan penyitaan terhadap PT RBT di Kabupaten Bangka beserta sejumlah aset yang terdapat di dalamnya, antara lain berupa alat berat dan alat pemurnian biji timah.

JAM PIDSUS : Penyitaan PT RBT Beserta Sejumlah Asetnya Dalam Perkara Komoditas Timah

Adapun serangkaian penggeledahan tersebut terkait dengan dugaan tindak pidana korupsi dalam tata niaga komoditas timah di wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah Tbk tahun 2015 s/d 2022. (K.3.3.1)

Red