Bengkulu, – KABAR EKAPRES II Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Bengkulu, Gita Gama Raniputera, menyebutkan pada Hari Raya Idul Adha 1445 H tahun 2024 ini, Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu menerima 500 dosis vaksin dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu.
“Pemkot Bengkulu menerima bantuan terkait tersediannya 500 jembrana, vaksin ini terkhusus untuk hewan kurban, dan vaksin ini akan dibagikan dan disuntikan oleh tenaga kesehatan hewan,” ucap Gita saat diwawancarai, Rabu (22/5/2024).
Gita mengatakan, vaksin ini akan didistribusikan kepada kelompok-kelompok peternakan yang dikhususkan untuk diberikan kepada hewan yang akan dikurbankan. Hal ini sebagai bentuk antisipasi penyebaran virus jembrana pada sapi yang akan dikurbankan nantinya.
“Vaksinasi ini akan diprioritaskan pada daerah-daerah kelompok peternak yang belum ditemukan kasus jembrana, dan vaksin ini hanya berfungsi sebagai pencegahan, bukan pengobatan bagi sapi yang sudah positif terkena virus jembrana,” jelasnya.

Gita mengimbau masyarakat yang ingin membeli sapi kurban dari luar kota atau luar Provinsi Bengkulu untuk memperhatikan tanda-tanda kesehatan sapi, dan sapi yang dibeli dari luar kota harus disertai Surat Keterangan Kesehatan Hewan (SKKH) yang ditandatangani oleh dokter hewan setempat.
“Kita mengimbau masyarakat jika ingin membeli sapi dari luar kota harus disertai SKKH yang ditandatangani oleh dokter hewan setempat,” jelasnya.
Reporter : Team Kabar Ekpress Bengkulu